7 Ciri-Ciri Kucing Stress yang Perlu Diketahui Oleh Pemiliknya

3 Mei 2023 23:55 WIB
Illustrasi Ciri Kucing Stres
Illustrasi Ciri Kucing Stres ( Freepik)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "7 Ciri-Ciri Kucing Stress yang Perlu Diketahui Oleh Pemiliknya".

Tahukah Anda bahwa tidak hanya manusia yang bisa stress tapi hewan peliharaan seperti kucing juga bisa merasakan stress.

Akan ada beberapa perubahan pada hewan peliharaan Anda jika dirinya mengalami stress. Jika kucing Anda menunjukan tanda-tanda ini ada baiknya untuk segera bertindak.

Umumnya penyebab kucing mengalami stress bisa beragam seperti suara keras dan suasana yang bising, hingga sakit.

Berikut beberapa ciri kucing Anda tengah mengalami stress:

Baca Juga: 16 Ciri-Ciri Kucing Sakit yang Sering Tidak Disadari

1. Pipis sembarangan

Saat melihat kucing peliharaanmu pipis sembarangan, jangan langsung kesal atau marah.

Kondisi ini bisa menjadi salah satu ciri kucing stres atau sedang menderita penyakit tertentu, seperti infeksi saluran kemih.

2. Menggaruk tubuhnya secara berlebihan

Apabila kucingmu terlalu sering menggaruk tubuhnya, bisa jadi hal tersebut menunjukkan bahwa ia sedang stres.

Namun, tak hanya stres, kebiasaan ini juga bisa disebabkan oleh penyakit kulit pada kucing, seperti infeksi kutu, jamur, atau dermatitis.

3. Menjilat tubuhnya secara berlebihan

Menjilat tubuh merupakan salah satu cara kucing merawat dan membersihkan dirinya.

Namun, jika kucingmu menjilat tubuhnya secara berlebihan, bahkan hingga bulunya rontok, kondisi ini bisa menjadi tanda bahwa ia sedang stres.

Baca Juga: 290 Nama Kucing Betina yang Lucu, Cocok Jadi Referensi untuk Anabul

4. Mengalami gangguan pencernaan

Stres bisa membuat kucingmu mengalami masalah pencernaan, misalnya diare, sembelit, dan sering terlihat rewel ketika buang air besar.

Jika kucingmu mengalami gangguan pencernaan tanpa sebab yang jelas, sebaiknya segera periksakan ke dokter hewan agar kondisinya bisa ditangani.

5. Mengeong terus-menerus

Mendengar suara kucing mengeong terkadang membuatmu merasa lebih tenang dan senang.

Namun, kamu perlu waspada, jika kucing peliharaanmu mengeong terus-menerus atau berlangsung dalam waktu yang lama.

Ini bisa menjadi tanda bawa kucingmu sedang dalam keadaan panik atau cemas, terlebih jika suara meongnya tidak seperti biasa.

6. Menurunnya nafsu makan

Jika kucing Anda mengalami penurunan nafsu makan hingga membuatnya kurus maka bis ajadi tengah stress.

Ini bisa menjadi tanda bahwa kucingmu sedang sakit atau memiliki masalah kesehatan tertentu, sehingga ia perlu dibawa ke dokter hewan.

7. Menyendiri atau suka bersembunyi

Sebenarnya kucing merupakan jenis hewan menyendiri dan mencari tempat persembunyian, seperti kolong kasur, kotak kardus, atau dalam lemari pakaian. 

Baca Juga: 6 Faktor yang Mempengaruhi Pertumbuhan Kucing, Perhatikan!

Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm