Berikut Ini Berbagai Manfaat Kreativitas bagi Kehidupan Ekonomi

5 Mei 2023 13:15 WIB
Ilustrasi, manfaat kreativitas bagi kehidupan ekonomi
Ilustrasi, manfaat kreativitas bagi kehidupan ekonomi ( Freepik)

Sonora.ID – Kreativitas sangat dibutuhkan dalam bidang ekonomi. Berikut ini adalah berbagai manfaat kreativitas bagi kehidupan ekonomi.

Dalam hal ini, kreativitas dalam kehidupan ekonomi biasanya akan dikaitkan dengan kegiatan ekonomi kreatif.

Menurut Stefanus M. Marbun dalam buku Psikologi Pendidikan (2018), kreativitas adalah kemampuan untuk menghasilkan sesuatu yang baru atau belum pernah dibuat orang lain.

Kreativitas merupakan upaya membuat sesuatu yang abstrak menjadi nyata, atau sesuatu yang potensial menjadi aktual.

Baca Juga: Pengertian Ekonomi Kreatif, Beserta Ciri-ciri, Jenis dan Manfaatnya

Sementara itu, ekonomi kreatif menurut buku Ekonomi dan Bisnis Indonesia (2020) karya Valentine Siagian dkk, adalah konsep yang digunakan untuk mewujudkan pembangunan ekonomi yang berkelanjutan dan berbasis kreativitas.

Ekonomi kreatif tidak sekadar menghasilkan produk yang kreatif, tetapi juga membutuhkan daya cipta, kreasi, serta inovasi.

Manfaat kreativitas bagi kehidupan ekonomi

1. Mempermudah kegiatan ekonomi

Kegiatan ekonomi adalah segala bentuk upaya manusia dalam memenuhi kebutuhannya. Kegiatan ini mencakup produksi, distribusi, dan konsumsi.

Adanya kreativitas mempermudah kegiatan ekonomi. Misalnya proses produksi barang atau jasa yang membutuhkan kreativitas.

2. Mengolah suatu benda menjadi lebih bernilai

Kreativitas membuat manusia mampu memikirkan konsep baru untuk mengolah suatu benda menjadi lebih bernilai.

Misalnya kreativitas dalam mengolah barang bekas, seperti koran atau plastik, menjadi kerajinan tangan bernilai tinggi.

3. Menumbuhkan alternatif tindakan ekonomi.

Dalam kehidupan ekonomi, kreativitas membantu menumbuhkan alternatif tindakan ekonomi. Misalnya kreativitas dapat memengaruhi bagaimana seseorang mengolah suatu bahan mentah menjadi produk barang.

Alternatif tindakan ekonomi sangat bermanfaat bagi pelaku ekonomi dan masyarakat, khususnya dalam menghadapi tantangan kehidupan ekonomi di masa mendatang.

Baca Juga: 4 Peran Rumah Tangga Konsumen sebagai Pelaku dalam Kegiatan Ekonomi

4. Menciptakan berbagai peluang baru

Peluang yang dimaksudkan berkaitan dengan munculnya usaha baru. Kreativitas dalam kehidupan ekonomi menyebabkan munculnya berbagai variasi produk barang atau jasa.

Tanpa disadari, hal ini telah menciptakan banyak peluang usaha baru. Sehingga perekonomian masyarakat menjadi lebih sejahtera.

Selain itu, beberapa manfaat kreativitas bagi kehidupan ekonomi adalah:

5. Membuka lapangan pekerjaan baru

6. Meningkatkan inovasi di berbagai bidang

7. Menjadikan masyarakat lebih kreatif

8. Mengurangi angka pengangguran.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Manfaat Kreativitas bagi Kehidupan Ekonomi"

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm