Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang hasil sidang BPUPKI pertama dan kedua yang dilakukan selama masa persiapan kemerdekaan NKRI.
Badan Penyelidik Usaha-usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesai (BPUPKI) merupakan suatu lembaga yang dibentuk oleh Jepang pada 29 April 1945.
Sejak didirikan, lembaga ini sudah melakukan dua kali rapat dan menghasilkan beberapa rancangan untuk mempersiapkan kemerdekaan Indonesia.
Sidang BPUPKI pertama sendiri dilakukan pada tanggal 29 Mei sampai 1 Juni 1945. Sedangkan untuk sidang kedua dilaksanakan pada 10-17 Juli 1945.
Untuk mengetahui hasil dari sidang tersebut, simak langsung penjelasan tentang hasil sidang BPUPKI berikut ini yang bisa kamu pahami sebagai sejarah penting NKRI.
Hasil Sidang BPUPKI Pertama
Baca Juga: Peran BPUPKI dalam Perumusan Dasar Negara, Materi Kelas 7 SMP
Sidang pertama dari lembaga ini dilakukan selama tiga hari dan melibat tiga tokoh penting, yaitu Mohammad Yamin, Soepomo, dan Soekarno.
Keberlangsungan sidang ini menentukan dasar negara yang menjadi landasan dalam menjalani pemerintah dan kehidupan bermasyarakat sebagai Indonesia.
Ketiga tokoh tersebut menyampaikan pemikiran masing-masing terkait dasar negara, tetapi tidak mencapai kata mufakat sampai 1 Juni 1945.
Hingga pada akhirnya, dibentuk Panitia Sembilan pada tanggal 1 Juni 1945 untuk memberikan finalisasi hasil dari sidang BPUPKI pertama yang sudah dilakukan selama tiga hari.
Panitia Sembilan ini pun mencapai kesepakatan untuk menggunakan pemikiran Soekarno sebagai acuan dasar negara yang berbunyi:
Setelah berhasil menentukan dasar negara, sidang BPUPKI pun dilanjutkan 40 hari setelahnya untuk membentuk Undang-undang Dasar Negara.
Baca Juga: 3 Tokoh Perumus Pancasila dalam Sidang BPUPKI Sekaligus Usulannya
Hasil Sidang BPUPKI Kedua
Dilaksanakan selama 7 hari, hasil sidang kedua BPUPKI menghasilkan rancangan Undang-undang Dasar (UUD) 1945 yang disahkan pada 16 Juli 1945.
Terdapat tiga rancangan UUD 1945 yang dihasilkan dari sidang tersebut, yaitu:
Hasil dari sidang kedua BPUPKI ini menjadi akhir dari jalannya lembaga tersebut dan pada akhirnya, BPUPKI dibubarkan karena tugas selanjutnya dipegang oleh PPKI.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.