Resep Membuat Tumis Buncis Campur Kuah Pedas yang Nikmat

11 Mei 2023 10:07 WIB
Illustrasi Buncis
Illustrasi Buncis ( foto: Instagram/@linasutiono)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Tumis Buncis Campur Kuah Pedas yang Nikmat".

Buncis menjadi salah satu makanan yang nikmat dan menggugah selera. Bahan makanan ini bisa dimasak menjadi berbagai makanan lezat.

Tidak hanya lezat dan nikmat kudapan ini juga menyimpan banyak gizi dan nutrisi.

Buncis terkenal dengan sayuran yang memiliki kandungan kalori, serat, protein, karbohidrat, vitamin C, K, A, dan folat.

Tidak hanya itu, buncis juga mengandung magnesium, zat besi, potasium, fosfor, hingga kalsium.

Berikut cara pengolahan buncis menjadi sebuah kudapan nikmat:

Baca Juga: Resep Membuat Asem-Asem Daging, Buncis Wortel yang Lezat dan Menggugah Selera

Bahan:

- 200 gr buncis, bersihkan, potong-potong

- 100 gr udang, cincang kasar

- 5 cabai merah keriting, cincang

- 2 buah cabai rawit, iris kecil-kecil

- 4 buah tomat cherry, belah dua

- 2 buah bawang merah, cincang

- 1 buah bawang putih, cincang

- 1 sdt saus tiram

- 1 sdt minyak wijen

- 2 sdm minyak cabai

- 2 sdm air panas

- Garam dan gula secukupnya

Cara membuat:

1. Balur dan peras buncis dengan sedikit garam, diamkan beberapa saat, bilas, sisihkan. Kemudian tumis bawang merah, bawang putih dan cabai cincang dengan minyak. Setelah aromanya harum masukkan udang dan tomat, aduk rata.

2. Lalu masukkan buncis beri garam, gula pasir, saus tiram, dan beri sedikit air panas.

Aduk-aduk biarkan beberapa saat, jangan dimasak terlalu lama supaya buncis memiliki tekstur kres ketika dimakan. Terakhir beri minyak wijen, tes rasa, angkat.

Baca Juga: Resep Membuat Sop Daging yang Gurih dan Seger Banget

Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm