Apa Arti Kedaulatan bagi NKRI? Ini Jawabannya

11 Mei 2023 10:45 WIB
Apa arti kedaulatan bagi NKRI?
Apa arti kedaulatan bagi NKRI? ( Pixabay/Gordon Johnson)

Sonora.ID - Berikut ini adalah jawaban dari pertanyaan, "Apa arti kedaulatan bagi NKRI?" yang terdapat dalam mata pelajaran PPKn.

Secara etimologi, daulat berasal dari Bahasa Arab daulah atau daulat yang berarti kekuasaan, demikian dikutip dari situs resmi Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kedaulatan dapat diartikan sebagai kekuasaan tertinggi atas pemerintahan negara, daerah, dan sebagainya.

Jadi, secara sederhana, dapat kita tarik kesimpulan bahwa kedaulatan artinya hak eksklusif untuk menguasai suatu wilayah pemerintahan dan masyarakat.

Baca Juga: 50 Contoh Soal Ujian Sekolah PKN Kelas 12 Lengkap dengan Jawaban

Arti Kedaulatan bagi NKRI

Bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI), kedaulatan dapat diartikan sebagai landasan hukum, kekuatan, dan kekuasaan tertinggi di negara ini.

Dengan mempunyai kekuasaan tertinggi, Indonesia bisa menentukan kehendaknya sendiri dan memiliki kemampuan untuk melaksanakannya.

Kehendak Indonesia tersebut juga dapat diwujudkan dalam bentuk hukum. Faktanya, Indonesia juga menganut kedaulatan rakyat sebagai landasan hukum.

Hal ini ditegaskan langsung dalam pembukaan UUD Negara Republik Indonesia Tahun 1945 alinea keempat yaitu ”….maka disusunlah Kemerdekaan Kebangsaan Indonesia itu dalam suatu Undang-Undang Dasar Negara Indonesia, yang terbentuk dalam suatu susunan Negara Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat ….”

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm