Sonora.ID - Euforia konser Coldplay di Jakarta sudah mulai terasa di Indonesia.
Bahkan belakang ini band asal London menjadi trending topik di Twitter Indonesia.
Setelah penantian yang cukup lama, Coldplay resmi akan mengadakan konser di Jakarta pada 15 November 2023 mendatang.
Konser dalam rangka tur "Music of the Spheres World Tour" rencananya akan digelar di Stadium Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
Indonesia menjadi salah satu negara yang belum pernah dikunjungi Coldplay sejak band tersebut terbentuk pada 1997 hingga saat ini.
Padahal beberapa negara Asia lain seperti Filipina, Singapur, Jepang, Korea Selatan sempat didatangi band asal Inggris itu.
Hal ini menjadi salah satu alasan kedatangan Coldplay untuk mencicipi konser di Indonesia membuat heboh para penggemarnya.
War tiket adalah istilah saat begitu banyak orang dalam waktu bersamaan memburu tiket yang sama secara daring.
Baca Juga: RESMI! Harga Tiket Konser Coldplay di Jakarta 2023, Paling Murah Rp 800 Ribu
Perlu diketahui bahwa persaingan untuk mendapatkan sebuah tiket alias war tiket cukup sulit dilakukan.
Tidak jarang, tiket akan ludes terjual dalam hitungan detik saja. Yuk, simak penjelasan tips ini supaya kamu tidak ketinggalan mendapatkan tiket konser.
1. Siapkan Data Diri secara Lengkap
Menyiapkan data diri berupa data softcopy merupakan hal pertama yang perlu dilakukan agar tidak kebingungang saat war tiket.
Sebaiknya, siapkan data diri seperti nama depan dan belakang, nomor identitas (KTP), nomor HP, dan nomor kartu kredit atau debit untuk langsung di-copy paste dari sticky note ke halaman website penjualan tiket.
2. Stay di Website 15 menit Lebih Awal
Kita harus siap 15 menit sebelum penjualan tiket dibuka. Don’t forget to refresh your website constantly as well!!
Tidak jarang platform akan mengalami gangguan saat mendekati waktu pembelian tiket karena banyaknya orang yang mengakses.
Tidak lupa juga untuk selalu melakukan refresh mendapatkan kesempatan yang lebih besar untuk menang war tiket konser idola yang diinginkan.
Baca Juga: Lirik Lagu Fix You - Coldplay, dengan Terjemahan Bahasa Indonesia
3. Memanfaatlan Banyak Gadget
Meminta tolong teman atau keluarga bisa dimanfaatkan untuk ikut war dengan memanfaatkan beberapa gadget agar peluang mendapatkan tiket menjadi lebih besar.
4. Gunakan Jaringan Internet yang Lancar dan Stabil
Wajib hukumnya untuk memiliki koneksi internet yang lancar dan stabil.
Apabila internet atau WiFi tidak digunakan oleh banyak orang maka ada kemungkinan mendapatkan tiket konser tanpa khawatir. (Tiara Chintya Alifa)
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News