Partai Demokrat Kalsel Pasang Target Optimis, 1 Dapil 1 Kursi!

14 Mei 2023 10:17 WIB
Ketua DPD Partai Demokrat menyerahkan berkas pendaftaran Bacaleg
Ketua DPD Partai Demokrat menyerahkan berkas pendaftaran Bacaleg ( Smart FM Banjarmasin / Juma)

Banjarmasin, Sonora.ID - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Selatan resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (bacaleg) DPRD Kalsel ke KPU Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu (13/5) petang. 

Berkas bacaleg DPD Partai Demokrat Kalimantan Selatan telah memenuhi persyaratan, dan diterima oleh KPU Kalsel.

"Alhamdulillah lengkap dan sudah diterima. Dan kami pun sudah mendapat berita acara," ungkap Ibnu Sina, Ketua DPD Partai Demokrat Kalimantan Selatan.

Baca Juga: Cara Unik Parpol Daftarkan Bacaleg ke KPU Banjarmasin

Menurutnya, berkas yang telah diajukan sesuai dengan rekomendasi Bilangan Pembagi Pemilihan (BPP) dan sinkron di Sistem Informasi Pencalonan (Silon). 

Dari 55 kursi berada di 7 Daerah Pemilihan (Dapil) di Kalsel, Demokrat Kalsel kata Ibnu telah mengajukan 54 bacaleg. 

"Jadi 1 Dapil kurang 1, karena memang ada sedikit kendala di administrasi dan persyaratan. Yakni dapil 5 Kabupaten HSU, Balangan dan Tabalong. Sehingga kami tinggal 1 meski awalnya lengkap," jelasnya. 

Baca Juga: Purnawirawan Polisi Hiasi Bursa Pencalonan Partai Golkar Banjarmasin

Meski demikian kata Ibnu, hal itu tidak mempengaruhi keterwakilan perempuan. Karena dari 54 bacaleg, ada sekitar 38 persen perwakilan perempuan.

"Jadi kita target optimis mudah-mudahan setiap dapil dapat 1. Mudah-mudahan mendapat dukungan dari pemilih-pemilih di Kalsel," sambungnya. 

Partai Demokrat dibawah kepemimpinan AHY ini pun berharap, usai langkah ini seluruh bacaleg terus melakukan konsolidasi dan bertemu masyarakat untuk menggalang massa dan memperkuat konstituen.

"Karena kita masih punya waktu sampai 14 Februari 2024," pungkasnya. 

Sementara itu, pendaftaran bacaleg Demokrat Kalsel di Pileg 2024 ini, langsung dipimpin  Ketua DPD Demokrat Kalsel Ibnu Sina dan Sekretaris,  Bambang Yanto Permono.

Didampingi Kepala BAPILU  Fahmi Idris dan DE DPD Partai Demokrat  Kalsel, Aminuddin,  kemudian sejumlah bacaleg dan para kader Demokrat. 

Kedatangan rombongan Demokrat kalsel dibarengi dengan pertunjukan khas Kalsel, Hadrah dan disambut oleh jajaran Bintang Muda Indonesia (BMI) Kalsel yang merupakan organisasi sayap dari Partai Demokrat. 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Selatan resmi mendaftarkan Bakal Calon Legislatif (bacaleg) DPRD Kalsel ke KPU Provinsi Kalimantan Selatan, Sabtu (13/5) petang