Sonora.ID - Mari simak ulasan tentang cara memberi semangat dalam Bahasa Inggris berikut ini yang kamu gunakan untuk membantu orang lain bangkit dari kesulitan.
Memberikan semangat kepada kerabat atau sosok terdekat dalam hidup merupakan salah satu bentuk cinta yang kamu miliki kepada orang sekitar.
Kata-kata penuh motivasi yang membantu orang bangkit dari kesulitan ini dapat kamu sampaikan menggunakan Bahasa Inggris.
Terdapat beberapa kata yang bisa digunakan sebagai cara memberi semangat dalam Bahasa Inggris, seperti:
Baca Juga: 40 Ucapan Wisuda Untuk Pacar dalam Bahasa Inggris yang Romantis
Agar kamu bisa lebih memahami penggunaan kata-kata untuk memberi semangat dalam Bahasa Inggris tersebut, kamu bisa menyimak contoh kalimatnya berikut ini, yaitu:
1. Don't worry too much, just do it!
Arti: Jangan terlalu khawatir, lakukan saja!
2. Come on, just go for it!
Arti: Ayo, lakukan saja!
3. You'll do great, just don't give up for now!
Arti: Kamu akan melakukannya dengan baik, jangan menyerah dulu!
4. I know you will make it, fighting!
Arti: Aku tahu kamu bisa malakukannya, semangat!
5. Keep it up, you are almost there!
Arti: Teruskan, kamu hampir sampai!
Baca Juga: 5 Puisi Bahasa Inggris untuk Pasangan, So Sweet Cocok untuk Caption!
6. Wow, your progress is amazing. Keep up the good work!
Arti: Wow, kemajuanmu luar biasa. Teruskan!
7. I believe you can do it!
Arti: Aku percaya kamu pasti bisa melakukan hal itu!
8. Don't worry, you'll be okay!
Arti: Jangan khawatir, kamu akan baik-baik saja!
9. Don't be afraid, I've got your back!
Arti: Jangan takut, aku mendukungmu!
10. Stay strong, you'll go through it!
Arti: Tetap kuat, kamu akan melaluinya!
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.