Selain itu, kita juga bebas untuk berbicara, berpendapat, berkelompok, dan berorganisasi.
3. Prinsip Kebebasan yang Bertanggung Jawab
Saat lahir ke dunia, setiap orang memiliki hak asasi. Dengan begitu, setiap manusia untuk bebas berbicara, berpendapat, dan juga memilih jalan hidup.
Salah satu contoh bertanggung jawab adalah tidak menggunakan hak kita untuk merugikan orang lain.
4. Prinsip Wawasan Nusantara
Wawasan nusantara adalah cara pandang tentang diri serta pengetahuan politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan keamanan berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar (UUD) 1945.
Dengan adanya wawasan nusantara dapat membawa kita untuk mencapai tujuan nasional.
5. Prinsip Persatuan Pembangunan untuk Mewujudkan Cita-Cita
Dengan adanya tujuan pembangunan nasional diharapkan tercipta masayarakat yang sejahtera, adil, dan makmur.
Untuk itu, persatuan dan nasionalisme menjadi hal penting untuk mewujudkan tujuan pembangunan nasional yang berkelanjutan.
Demikian penjelasan mengenai berbagai prinsip persatuan dan kesatuan sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: Diskusi Refleksi 25 Tahun Reformasi, Menolak Calon Pemimpin Pelanggar HAM