Sedangkan jika diucapkan dalam bentuk lisan, ditandai dengan nada naik pada akhir kalimat.
Jenis dan Contoh Kalimat Imperatif
Ada beberapa jenis kalimat imperatif, yaitu kalimat imperatif halus, kalimat imperatif permintaan, kalimat imperatif ajakan, kalimat imperatif harapan, kalimat imperatif larangan dan kalimat imperatif pembiaran.
1. Kalimat Imperatif Halus
Kalimat imperatif halus digunakan untuk mengungkapkan perintah secara halus.
Untuk tujuan tersebut, kata perintah dapat diubah menjadi bentuk pasif (berawalan di-) atau ditambahkan partikel -lah.
Selain itu, dapat pula ditambahkan kata, seperti tolong, coba, dan silakan.
2. Kalimat Imperatif Permintaan
Jenis kalimat imperatif selanjutnya adalah kalimat imperatif permintaan.