Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang makna proklamasi bagi Bangsa Indonesia yang wajib diketahui oleh kamu.
Proklamasi Kemerdekaan menjadi salah satu momen penting ketika memperjuangkan kemerdekaan yang dikenang oleh masyarakat Indonesia hingga saat ini.
Momen ini menjadi peristiwa ketika Indonesia sudah mencapai kemerdekaan Indonesia yang memiliki makna tersendiri.
Kamu bisa menyimak makna proklamasi kemerdekaan bagi Bangsa Indonesia berikut ini yang penting untuk diketahui!
1. Negara Indonesia sudah Resmi Berdiri
Secara hukum, proklamasi menjadi momen lahirnya negara Indonesia di tahun 1945 yang berartikan bahwa hukum kolonial sudah tidak berlaku lagi.
Baca Juga: Apa Hasil Kesepakatan pada Peristiwa Rengasdengklok?
Ketika proklamasi dikumandangkan, hukum nasional pun berlaku dan tidak lagi menggunakan nama 'Hindia-Belanda'.
2. Puncak Perjuangan dalam Mengusir Penjajah
Proklamasi juga menunjukkan bahwa bangsa Indonesia sudah mencapai puncak perjuangan dalam mengusir penjajah dari tanah air.
Dengan begitu, puncak perjuangan ini menjadi tanda bahwa bangsa Indonsia sudah merdeka dan tidak lagi dijajah oleh bangsa dan negara lain.
3. Menghilangkan Perilaku Diskriminasi
Makna yang terkadung di dalam proklamasi berikutnya adalah menghilangkan perilaku diskriminasi dalam kehidupan masyarakat Indonesia.
Hal ini menunjukkan bahwa bangsa Indonesia itu satu dan semua masyarakat Indonesia memiliki hak dan kewajiban yang sama dalam semua aspek.
4. Terwujudnya Persatuan dan Kesatuan
Proklamasi juga menunjukkan bahwa bangsa Indonesia sudah mengalamai persatuan dan kesatuan di bawah nama Negara Republik Kemerdekaan Indonesia.
Dengan adanya persatuan dan kesatuan ini, seluruh sifat kedaerahan di Indonesia sudah ditinggalkan untuk mewujudkan bangsa yang berdaulat.
Baca Juga: Peran Sayuti Melik dalam Proklamasi dan Setelah Kemerdekaan Indonesia
5. Amanat dari Rakyat
Makna proklamasi dari kemerdekaan Indonesia berikutnya adalah sebagai bentuk amanat dari rakyat guna mewujudkan negara yang melindungi segenap bangsa Indonesia.
Selain itu, amanat ini juga mencakup tujuan untuk meningkatkan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan turut melaksanakan ketertiban dunia yang merdeka, damai abadi, serta adil secara sosial.
6. Masyarakat Adil dan Makmur
Terakhir, proklamasi pun menjadi jembatan untuk menciptakan masyarakat yang adil dan makmur.
Dari kerayakatan yang adil dan makmur, bangsa Indonesia pun akan memiliki pemerintahan negara yang diakui rakyatnya.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.