Sonora.ID - Berikut adalah penjelasan tentang resep Bubur Ayam yang praktis dan cocok disajikan sebagai hidangan sakit flu.
Cuaca yang kini sedang tidak menentu kerap kali menyebabkan seseorang terkena penyakit, seperti flu yang menyerang daya tahan tubuh.
Ketika sudah terkena flu, maka Anda harus menjaga makanan yang dikonsumsi agar lekas sembuh dan tubuh tetap terasa hangat.
Ada banyak sekali hidangan yang bisa diolah ketika sedang terkena flu, salah satunya adalah Bubur Ayam yang praktis.
Untuk itu, langsung simak ulasan tentang resep Bubur Ayam berikut ini yang praktis dan bisa kamu masak di dapur rumah.
Bahan-bahan Bubur Ayam
Baca Juga: Resep Membuat Buncis Udang Rebon yang Nikmat dan Menggugah Selera
1. 75 gr beras
2. 150 gr daging dada ayam, rebus dan suwir-suwir
3. 1 batang seledri, ikat simpul
4. 3 sdm daun bawang, iris halus
5. 1 butir telur ayam, rebus
6. 1 sdt garam
7. 1/2 sdt merica
8. 850 ml kaldu ayam
9. Kecap asin atau manis, sesuai selera
Cara Membuat Bubur Ayam
1. Siapkan panci masak dan masukkan beras. Lalu, tambahkan kaldu ayam. Masak beras dengan kaldu sampai mengental
2. Kemudian, masukkan daging ayam setengah bagian. Sisa lainnya untuk taburan dalam bentuk suwiran
3. Selanjutnya, beri garam dan merica. Aduk rata bubur sampai mengental. Angkat dan pindahkan ke piring saji
4. Hidangkan bubur ayam dengan taburan dada ayam suwir dan telur yang sudah direbus matang
Baca Juga: Resep Ayam Pok Pok yang Renyah ala Kedai Mall, Cocok jadi Camilan Sore
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.