Pengertian Administrasi: Fungsi, Ciri-ciri, Tujuan dan Jenis

29 Mei 2023 14:30 WIB
ilustrasi, Pengertian Administrasi: Fungsi, Ciri-ciri, Tujuan dan Jenis
ilustrasi, Pengertian Administrasi: Fungsi, Ciri-ciri, Tujuan dan Jenis ( Pixabay)

Sonora.ID - Simak ulasan tentang pengertian administrasi beserta fungsi, ciri ciri, tujuan dan jenis.

Administrasi memegang peranan penting dalam sebuah bisnis.

Dengan sistem administasi yang baik, maka kinerja bisnis juga bisa meningkat signifikan.

Kegiatan ini menjadi urat nadi sebuah bisnis atau perusahaan karena segala aktivitas pada setiap fungsi bisnis harus dilakukan dengan baik, teratur dan terus-menerus.

Berikut penjelasan selengkapnya tentang pengertian, fungsi, ciri-ciri, tujuan dan jenisnya.

Baca Juga: Apa yang Dimaksud dengan Hak dan Kewajiban? Ini Pengertiannya dan Contohnya

Pengertian Administrasi Secara Etimologi

Dalam buku Administrasi Umum untuk SMK/MAK Kelas X, secara etimologis, kata administrasi berasal dari bahasa latin "ad+ministrare" yang berarti melayani, membantu, atau memenuhi (The Liang Gie, 1992).

Dalam bahasa Belanda administrasi berasal dari kata "administratie" yang meliputi kegiatan catat-mencatat, surat- menyurat, pembukuan ringan, ketik-mengetik, agenda dan sebagainya yang bersifat teknis ketatausahaan atau dikenal juga dengan istilah clrecical work. (Suwarno Handayaningrat, 1988:

Pengertian Administrasi Menurut Beberapa Ahli

Pengertian administrasi menurut para ahli, di antaranya:

1. Drs. The Liang Gie dan Drs. Sutarto (1992)

Segenap rangkaian kegiatan penataan terhadap pekerjaan yang dilakukan oleh sekelompok orang dalam kerja sama mencapai tujuan tertentu.

2. Prajudi Atmosudirjo

Pengendalian dan penggerak dari suatu organisasi sedemikian rupa sehingga organisasi itu menjadi hidup dan bergerak menuju ketercapainya segala sesuatu yang telah ditetapkan oleh administrator yakni kepala organisasi.

3. Sondang P. Siagian

Administrasi merupakan keseluruhan proses kerja sama antara dua orang manusia atau lebih yang didasarkan atas rasionalitas tertentu untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan sebelumnya.

Berdasarkan beberapa pengertian di atas, maka pengertian administrasi dapat dikelompokkan ke dalam 2 kategori, yaitu:

  • Pengertian Administrasi Secara Sempit

Administrasi disamakan dengan kegiatan Tata Usaha yang berarti suatu pekerjaan yang sifatnya mengatur segala sesuatu yang berhubungan dengan tulis-menulis, surat- menyurat dan mencatat/membukukan setiap perubahan atau kejadian yang terjadi di dalam organisasi" (The Liang Gie, 1992).

  • Pengertian Administrasi Secara luas

Administrasi dalam arti luas didefinisikan sebagai kegiatan kerjasama yang dilakukan sekelompok orang berdasarkan pembagian kerja sebagaimana ditentukan dalam struktur dengan mendayagunakan semua sumber daya untuk mencapai tujuan secara efektif dan efisien.

Baca Juga: Apa Arti Bermusyawarah beserta Ciri dan Manfaatnya

Fungsi Administrasi

Ada beberapa fungsi administrasi secara umum, antara lain:

1. Fungsi Perencanaan

Menentukan, menyusun, merumuskan dan mencatat rencana-rencana bisnis yang didokumentasikan dengan media tertentu untuk mencapai tujuan tertentu.

Proses fungsi administrasi dalam perencanaan dilakukan sebelum menentukan siapa yang membuat perencanaan dan bagaimana membuatnya.

2. Fungsi Pengorganisasian

Fungsi administrasi dalam malakukan pengorganisasi adalah menentukan struktur dan prinsip-prinsip organisasi yang akan digunakan dalam menjalankan bisnis oleh pihak manajemen bisnis.

3. Kepemimpinan

Dalam kepemimpinan, fungsi administrasi harus menentukan gaya memimpin yang paling sesuai dan harus diterapkan agar dapat memotivasi karyawan mencapai tujuan bisnis.

Sedangkan fungsi manajemen dalam kepemimpinan adalah menentukan siapa yang akan memimpin dan bagaimana cara menerapkan gaya kepemimpinan yang telah diputuskan oleh pihak administrasi bisnis.

4. Pengendalian dan pengawasan

Fungsi administrasi dalam pengendalian adalah menentukan metode yang terbaik untuk mengendalikan proses bisnis, memantau aktivitas karyawan, dan menjaga bisnis agar tetap berjalan sesuai tujuan yang telah ditetapkan.

Dalam kondisi- kondisi tertentu, perlu ditetapkan bentuk tindakan koreksi jika terdapat penyimpangan.

Dalam pengendalian dan pengawasan, fungsi manajemen fokus pada siapa yang akan melakukan pengendalian dan pengawasan dan bagaimana melaksanakan sesuai dengan metode yang telah ditetapkan oleh bagian administrasi bisnis.

Tujuan Administrasi

Terdapat empat tujuan dari administrasi, antara lain:

1. Menyusun Program Usaha

Tujuan administrasi yang pertama yakni menyusun program usaha.

Dalam menyusun program usaha ini, setiap perusahaan atau organisasi selalu membutuhkan informasi atau data sebagai acuan.

Kegiatan administrasi terbukti lebih mudah untuk mendapatkan berbagai informasi atau data yang dibutuhkan.

Oleh sebab itu, salah satu alasan sebuah proses administrasi harus diterapkan secara sistematis.

2. Evaluasi Kegiatan Organisasi

Tujuan selanjutnya yaitu untuk evaluasi kegiatan organisasi.

Setelah menyusun program usaha, sistem administrasi akan sangat mempermudah sebuah organisasi atau perusahaan untuk melakukan evaluasi kegiatan organisasi.

Salah satu bentuk evaluasi kegiatan yang dilakukan oleh perusahaan atau organisasi biasanya berdasarkan hasil informasi dan data yang telah ditemukan.

3. Memantau Kegiatan Administrasi

Tujuan administrasi berikutnya yaitu melakukan pemantauan kegiatan administrasi.

Pemantauan menjadi penting dikarenakan sistem administrasi merupakan kegiatan yang berkaitan dengan banyak hal.

Oleh karena itu, pelaksanaan kegiatan administrasi harus dilakukan secara sistematis dan teratur.

Sistem administrasi yang berhasil diterapkan dengan baik pada akhirnya akan membuat sebuah perusahaan atau organisasi menjadi lebih teratur.

4. Memastikan Keamanan Bagi Kegiatan Usaha

Tujuan administrasi yang terakhir adalah memastikan keamanan bagi kegiatan usaha.

Ciri-ciri Administrasi

Adapun ciri-ciri administrasi antara lain:

  1. Adanya kelompok manusia dua orang atau lebih yang berinteraksi
  2. Interaksi kelompok manusia mempunyai tujuan yang sama
  3. Kelompok manusia ini melakukan kerja sama
  4. Untuk mencapai tujuan yang ditetapkan akan dilakukan proses dan usaha-usaha bersama
  5. Menentukan proses kepemimpinan dan pengwasan

Baca Juga: Pengertian Budaya: Ciri-Ciri, Fungsi, Unsur dan Contoh

Jenis Administrasi

Adapun berikut beberapa jenis administrasi yang biasa dijumpai:

1. Administrasi perkantoran

Administrasi perkantoran adalah jenis administrasi yang memiliki aktivitas seperti perencanaan keuangan, pencatatan, distribusi barang, dan personalia.

2. Administrasi negara

Administrasi negara yaitu salah satu jenis administrasi yang memiliki aktivitas terkait dengan kepentingan publik atau masyarakat umum, misalnya seperti kebijakan publik, etika, dan lain sebagainya.

3. Administrasi keuangan

Administrasi keuangan adalah salah satu jenis administrasi yang aktivitas berkaitan dengan keuangan. Tugas utama dari administrasi jenis ini yaitu membuat laporan keuangan.

4. Administrasi pendidikan

Administrasi pendidikan yaitu administrasi yang kegiatan memiliki aktivitas dalam mengatur bidang pendidikan. Contoh kegiatan dari administrasi jenis ini yaitu perencanaan, pengarahan, serta pengawasan pendidikan.

5. Administrasi niaga

Administrasi niaga adalah jenis administrasi yang kegiatan terdiri dari perencanaan dan pengawasan terhadap semua hal yang bersifat keniagaan. Administrasi ini biasanya langsung dikoordinasikan oleh manager dalam suatu perusahaan atau bisnis.

Membahas perniagaan, tentunya salah satu tujuan administrasi jenis ini adalah untuk mendapatkan keuntungan atau profit ekonomi.

Itulah ulasan lengkap tentang pengertian administrasi lengkap dengan fungsi, ciri-ciri, tujuan dan jenisnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm