Banjarmasin, Sonora.ID - Eks Tempat Penampungan Sementara (TPS) pasar Kuripan tampak berbeda.
Kini, lahan yang menjadi Eks TPS Pasar Kuripan telah di aspal. Menyatu dengan jalan Veteran.
Tujuannya untuk mencegah oknum warga yang masih membuang sampah di Eks TPS itu.
Langkah ini tentunya bukan kali pertama. Seperti ditempatkan pot bunga, ditutup seng hingga dipasang CCTV.
Baca Juga: Materi UTBK-SNBT 2023: Materi TPS, Tes Literasi, dan Penalaran Matematika
Namun tetap saja tidak bisa menghalangi tingkah oknum membuang sampah di Eks TPS itu.
Kabid Kebersihan dan Pengelolaan Sampah Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarmasin, Marzuki menyebut, cara itu merupakan penanganan jangka panjang di kawasan eks TPS Kuripan.
Ia mengatakan, pengaspalan dilakukan oleh jajaran Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Banjarmasin.
"Sederhananya, kawasan itu juga dijadikan bagian dari jalan," ucap Marzuki, saat dihubungi Smart FM Banjarmasin.
Marzuki menjelaskan, upaya itu adalah tindaklajut dari rapat koordinasi yang dilakukan pihaknya bersama SKPD terkait tentang penanganan eks TPS Kuripan.
Baca Juga: DLH Boyolali Edukasi Warga dan Pindahkan Sampah di TPS Katon
Bukan tanpa alasan, sejak TPS itu ditutup, masih saja ada oknum warga yang membuang sampah di situ.
Menjadikan kawasan tersebut laiknya TPS ilegal.
"Penjagaan dilakukan petugas gabungan. Dari DLH dan Satpol PP," ujarnya.
Ia menegaskan, apabila masih kedapatan ada warga yang membuang sampah di situ, akan ada sanksi yang dijatuhkan oleh satpol pp.
Sesuai dengan peraturan daerah yang berlaku.
Bagaimana dengan hasil rekaman CCTV? Apakah sudah bisa dilacak oknum yang kedapatan membuang sampah di situ?
Sayang, tampaknya rekaman CCTV itu yak bisa digunakan untuk mengidentifikasi, siapa oknum warga yang membuang sampah sembarangan di situ.
"Gelap, dan agak buram wajahnya. Kami perbesar pun, wajahnya masih tidak begitu kelihatan. Yang jelas cuma gerobak, sepeda atau kendaraannya saja," ungkapnya.
Baca Juga: Kebakaran Melanda TPS Waduk Pluit, Sabtu Pagi