25 Contoh Perilaku Jujur dalam Kehidupan Sehari-hari dan Manfaatnya

1 Juni 2023 11:18 WIB
Ilustrasi Contoh Perilaku Jujur
Ilustrasi Contoh Perilaku Jujur ( Freepik)

Sonora.ID – Kejujuran adalah salah satu akhlak mulia yang harus ditanamkan pada anak sejak dini agar bisa melekat dalam diri mereka hingga dewasa.

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), jujur adalah sebuah kejujuran yang tidak berbohong (berkata jujur), tidak  curang (permainan dengan mengikuti aturan yang berlaku).

Dalam praktiknya, kejujuran dapat diwujudkan dengan perkataan, tindakan, dan pekerjaan terhadap diri sendiri atau orang lain.

Membiasakan perilaku jujur akan memberi banyak bagi diri sendiri dan orang-orang di sekitar kita.

Sikap sederhana ini mampu menjauhkan diri dari tindakan yang melanggar norma dan mendatangkan kepercayaan dari orang lain.

Baca Juga: 20 Contoh Perilaku Terpuji di Kehidupan Sehari-hari, Sudah Lakukan?

Selain itu, perilaku jujur juga dapat memberi kebahagiaan untuk diri sendiri dan sesama.

Ada banyak contoh perilaku jujur yang bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Berikut 25 contoh perilaku jujur dalam kehidupan sehari-hari.

  1. Mengakui kesalahan
  2. Kembalikan uang sisa total belanja kepada orang tua
  3. Memberitahukan hasil ujian sekolah yang sebenarnya kepada orangtua.
  4. Tidak mengambil barang anggota keluarga dengan sembarangan.
  5. Jangan menyontek saat ujian
  6. Melaksanakan piket sesuai jadwal
    Tidak menggunakan uang spp sekolah untuk hal lain
  7. Tidak berbohong atas nama keluarga
  8. Tidak berbohong akan pergi kemana dan dengan siapa
  9. Tidak menyebarkan rumor atau gosip yang belum jelas kebenarannya
  10. Bersikap baik, dan jujur kepada tetangga sekitar
  11. Menepati janji
  12. Tidak munafik atau berpura-pura baik
  13. Bersikap adil
  14. Tidak menjelek-jelekkan teman
  15. Berani mengekspresikan diri
  16. Mengatakan hal yang benar
  17. Menjalankan tanggung jawab yang dimiliki
  18. Membayar hutang sesuai kesepakatan
  19. Tidak melakukan tindak korupsi
  20. Menjaga uang perusahaan
  21. Disiplin waktu
  22. Mengembalikan fasilitas kantor yang diberikan
  23. Mengakui kesalahan jika melanggar peraturan lalu lintas.
  24. Tidak menyuap polisi ketika ditilang.
  25. Berdagang dengan jujur atau menjadi pembeli yang jujur

Manfaat Perilaku Jujur

  • Bisa Meraih Kesuksesan

Seseorang tentu sangat bagus berperilaku untuk jujur. Bukan hal yang aneh bagi orang yang jujur ​​untuk berhasil.

Salah satu manfaat jujur, bukan hanya sukses di tempat kerja, bahkan kamu bisa sukses dalam banyak hal di seluruh dunia.

Orang yang jujur pasti memiliki prinsip dalam hidupnya untuk terus melakukan kebaikan, termasuk kebaikan untuk dirinya.

Bagan orang yang jujur akan banyak memperoleh kepercayaan orang dan membuatnya berkembang untuk menjadi orang sukses.

Baca Juga: 8 Contoh Perilaku Boros Energi dalam Kehidupan Sehari-hari yang Ternyata Sering Kita Lakukan

  • Membentuk karakter diri 

Karakter adalah sebuah hal yang melekat dan tidak dapat dibangun dalam sekejap. Kamu perlu proses dan usaha untuk membantu karakter diri yang baik.

Kejujuran adalah salah satu perilaku yang dapat membantu kamu membentuk karakter diri yang baik.

Menjadi pribadi yang jujur akan membantu orang lain melihatmu sebagai orang yang memiliki integritas sehingga membantu orang-orang agar lebih percaya kepadamu.

  • Dipercaya Banyak Orang

Salah satu manfaat bersikap jujur ​​dalam kehidupan sehari-hari adalah bisa mendapatkan kepercayaan  banyak orang.

Ketika seseorang memiliki kepercayaan, itu juga dapat menguntungkan kita. Misalnya, katakanlah kita jujur ​​dan seseorang  mempekerjakan kita.

Dari sana kita bisa mendapatkan pekerjaan dan makanan. Manfaat berperilaku jujur ini menunjukan betapa positifnya berperilaku jujur pada orang lain.

  • Dihargai dan Dihormati Oleh Orang Lain

Jika kamu terus bersikap jujur, orang lain akan lebih menghargai dan menghormatimu sebagai rekan kerja yang baik.

Mereka pun tidak akan ragu dan menghormati setiap keputusan yang kamu buat. 

  • Terhindar dari Fitnah

Salah satu manfaat jujur adalah mampu menciptakan kita untuk terhindar dari fitnah.

Ketika kita selalu amanah saat menyampaikan sesuatu, maka orang-orang akan memberikan kepercayaannya dalam diri kita.

Lalu, jika ada seorang yang mencoba berperilaku jelek dengan memfitnah kita, maka orang lain pun tidak akan gampang terpengaruh lantaran telah tahu bagaimana kejujuran kita.

Perlu kamu garis bawahi bahwa kepercayaan adalah hal penting bagi seseorang untuk bersosialisasi, maka jujur adalah cara bijak seseorang untuk bermasyarakat.

Merasakan Hidup yang Damai dan Bahagia

Bersikap dengan jujur membuat kita bisa mendapatkan kepercayaan orang lain dengan mudah.

Ketika kita terbiasa berbicara serta berperilaku jujur, maka hidup kita akan lebih bahagia serta damai.

Ketika kita tidak memiliki hal yang disembunyikan, maka hati pun terasa damai. Kita tidak perlu menutupi sesuatu hal yang sudah terjadi.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Baca Juga: 5 Kunci Jadi Orang Jujur, Hidup Lebih Mujur Terhindari dari Masalah

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm