Sonora.ID - PPG atau Pendidikan Profesi Guru merupakan pendidikan tinggi setelah pendidikan sarjana atau sarjana terapan untuk mendapatkan sertifikat pendidik pada berbagai jenjang pendidikan (anak usia dini, dasar, dan menengah) yang diselenggarakan oleh Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (LPTK).
PPG ini ditempuh dengan masa studi selama 1-2 tahun setelah peserta didik lulus dari program sarjana kependidikan maupun non sarjana kependidikan.
Terdapat berbagai manfaat dengan mengikuti PPG ini diantaranya adalah sebagai berikut.
Tahapan awal dalam mengikuti program PPG tahun 2023 yakni para peserta harus melewati proses pretest lebih dulu, dengan tujuan untuk mengukur kemampuan awal setiap peserta sebelum mengikuti program tersebut.
Materi yang akan diujikan pada Pretest PPG ini diantaranya tes pedagogik, materi esensial profesional, serta tes pengetahuan umum.
Di bawah ini pun kami sajikan kumpulan contoh soal pretest PPG 2023 sesuai materi lengkap dengan jawabannya, dikutip dari berbagai sumber.
Baca Juga: Contoh Soal Esai PPG Prajabatan 2023: Bagian A-B dan Jawaban
Contoh Soal Pretest PPG 2023
Soal 1
Upaya Guru menggunakan hasil analisis untuk menentukan ketuntasan belajar antara lain sebagai berikut ………
A. menentukan kriteria keberhasilan belajar
B. mengklasifikasi Siswa berdasarkan hasil capaian belajarnya
C. mencari letak kelemahan secara umum dilihat dari kriteria keberhasilan yang diharapkan
D. merencanakan pengajaran remidi
Soal 2
Kegemaran anak akan dongeng /cerita yang bersifat kritis seperti kisah perjalanan riwayat para pahlawan dan sebagainya merupakan ciri-ciri anak berusia……...
A. 3-5tahun
B. 6-8 tahun
C. 10-12 tahun
D. 15-18 tahun
Soal 3
Beberapa Siswa memiliki kecenderungan belajar berupa mengerjakan soal atau tugas dengan cepat tetapi hasilnya banyak kesalahan. Gaya belajar para Siswa tersebut adalah…….
A. impulsive
B. reflektif
C. gaya berfikir terikat
D. gaya berfikir bebas
Soal 4
Kemampuan berpikir untuk mengoperasikan kaidah-kaidah logika tapi masih terkait dengan obyek-obyek bersifat konkrit merupakan ciri-ciri kemampuan anak berusia…
A. 0 - 2 tahun
B. 2 - 7 tahun
C. 7 - 11/12 tahun
D. 11/12/ - 14/15 tahun
Soal 5
Seorang peserta didik selalu ingin mendominasi dalam suatu kelompok belajar. Dia tidak memberi kesempatan anggota lain untuk mengemukakan pendapat. Jika teman lain yang memimpin dan mengendalikan jalannya diskusi, ia memisahkan diri dan cenderung belajar sendiri. Peserta didik tersebut mengalami permasalahan dalam perkembangan…
A. sosial-emosional
B. kognitif
C. moral
D. spiritual
Soal 6
Menggunakan potongan sapu lidi, kelereng, globe, gambar-gambar yang menyangkut pembelajaran IPA serta IPS sebagai media adalah sesuai dengan tahapan perkembangan berfikir anak yang dikenal sebagai tahapan…
A. Anak memahami bilangan dan angka tetapi masih terkait dengan obyek bersifat kongkrit (operasional konkrit)
B. Pengamatan dan penginderaan yang intensif terhadap lingkunganya (sensomotor)
C. Dominasi pengamatan bersifat egosentris
D. Kemampuan mengoperasikan kaidah logika yang tidak terikat lagi dengan obyek yang bersifat konkrit (operasional formal)
Soal 7
Memaksimalkan kegiatan ekstrakurikuler, melakukan rekreasi dengan guru, dan melakukan kegiatan informal lainnya memiliki fungsi untuk mengatasi kesulitan belajar dalam hal ....
A. mengemukakan gagasan
B. mengaktualisasikan diri
C. penciptaan hubungan yang baik
D. memformulasikan tindakan
Soal 8
Dalam kompetensi pedagogik guru menguasai teori belajar dan prinsip-prinsip pembelajaran yang mendidik. Dalam prinsip pembelajaran yang mendidik guru harus ...
A. Melaksanakan Proses Pembelajaran sesuai jadwal
B. Menerapkan berbagai pendekatan, strategi, metode, dan teknik pembelajaran yang mendidik secara kreatif dalam mata pelajaran yang diampu.
C. Menggunakan strategi pembelajaran
D. Hanya menggunakan teknik pembelajaran
Soal 9
Tujuan pembelajaran yang menggambarkan proses dan hasil belajar yang diharapkan dicapai oleh peserta didik sesuai dengan kompetensinya dimuat dalam:
A. Silabus
B. RPP
C. Silabus dan RPP
D. SKL
Soal 10
Komponen rancangan pelaksanaan pembelajaran terdiri dari....
A. Identitas, kompetensi Inti, kompetensi dasar, indikator, tujuan pembelajaran, materi, metode, media pembelajaran, sumber belajar, langkah-langkah pembelajaran, evaluasi
B. Identitas, kompetensi Inti, kompetensi dasar, tujuan pembelajaran, indikator,materi, metode, media pembelajaran, sumber belajar, langkah-langkah pembelajaran, evaluasi
C. Identitas, kompetensi Inti, kompetensi dasar, indikator, tujuan pembelajaran, materi, metode, sumber belajar, media pembelajaran, langkah-langkah pembelajaran, evaluasi
D. Identitas, kompetensi Inti, kompetensi dasar, indikator, tujuan pembelajaran, materi, metode, media pembelajaran, sumber belajar, evaluasi, langkah-langkah pembelajaran.
Soal 11
Silabus dan RPP sama-sama sebagai rencana proses pembelajaran, perbedaannya adalah sebagai berikut:
A. Silabus berisi kompetensi dasar sedangkan rpp mengarahkan kegiatan belajar untuk mencapai kompetensi dasar
B. Silabus bersumber dari standar isi dan standar lulusan, sedangkan RPP bersumber dari standar kompetensi lulusan
C. RPP dibuat oleh setiap Guru, sedangkan silabus dibuat oleh tim Guru
D. RPP dan silabus keduanya disusun oleh setiap satan pendidikan.
Soal 12
Jika roda pertama berputar 3 kali, dan roda kedua berputar 9 kali, berapa kali roda kedua akan berputar bila roda pertama berputar 10 kali?
A. 30
B. 21
C. 27
D. 18
Soal 13
Teknologi informasi dan komunikasi dalam pembelajaran memiliki tiga fungsi utama yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran kecuali…
A. Teknologi sebagai alat bantu bagi Siswa dalam pembelajaran
B. Teknologi sebagai ilmu pengetahuan (science)
C. Teknologi sebagai bahan dan alat bantu pembelajaran (literacy)
D. Teknologi sebagai alat pengembangan produk
Soal 14
Salah satu unsur strategi pembelajaran adalah Mengidentifikasi dan menetapkan spesifikasi dan kualifikasi hasil (out put) dan sasaran (target) yang harus dicapai, dengan mempertimbangkan aspirasi dan selera masyarakat yang memerlukannya. (Newman dan Logan (Abin Syamsuddin Makmun, 2003).
Penerapan dari unsur strategi di atas dalam konteks pembelajaran adalah ...
A. Menetapkan spesifikasi dan kualifikasi tujuan pembelajaran yakni perubahan profil perilaku dan pribadi peserta didik.
B. Mempertimbangkan dan memilih sistem pendekatan pembelajaran yang dipandang paling efektif.
C. Mempertimbangkan dan menetapkan langkah-langkah atau prosedur, metode dan teknik pembelajaran.
D. Menetapkan norma-norma dan batas minimum ukuran keberhasilan atau kriteria dan ukuran baku keberhasilan
Soal 15
Kurikulum dikembangkan berdasarkan prinsip bahwa peserta didik memiliki posisi sentral untuk mengembangkan kompetensinya agar menjadi manusia yang beriman dan berakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa , berakhlak mulia, sehat,berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga Negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Pernyataan tersebut diatas sesuai dengan prinsip pengembangan kurikulum ..........
A. Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi,dan seni
B. Relevan dengan kebutuhan kehidupan
C. Menyeluruh dan berkesinambungan
D. Beragam dan terpadu
Soal 16
Bu Ani mengajak Siswa kelas V ke ladang jagung milik petani untuk mengamati tanaman jagung yang siap dipanen muda. Selanjutnya ibu Ani memeriksa laporan hasil observasi Siswa. Dari hasil klasifikasi kecenderungan gaya belajar Siswa diperoleh peringkat hasil belajar peringkat terbaik dari pembelajaran berupa observasi di luar kelas menunjukkan Siswa memiliki kecenderungan gaya belajar berhasil baik melalui.....
A. Visual (pandangan mata)- Auditif (pendengaran)
B. Visual (pandangan mata ) - Kinestik (gerak )
C. Auditif (pendengaran )- Kinestetik (gerak)
D. Auditif Visual dan kinestetik
Soal 17
Seorang anak dengan kemampuan memakai kata secara efektif baik lisan (pendongeng, orator, penerjemah, dsb), maupun tertulis/tulisan (sastrawan, penulis skenario drama/film, fonologi atau bunyi bahasa, semantik atau makna bahasa, dimensi pragmatik atau penggunaan praktis bahasa.
Menurut Howard Gardner anak tersebut mempunyai kecerdasan ...
A. Kecerdasan Bahasa (linguistic)
B. Kecerdasan Logika Matematika (logic-mathematical)
C. Kecerdasan Ruang (spatial)
D. Kecerdasan Gerak Tubuh
Soal 18
Yang ditekankan di dalam strategi pembelajaran interaktif adalah...
A. membangun inisiatif individu, kemandirian, dan peningkatan diri
B. diskusi dan sharing di antara peserta didik
C. pembelajaran didominasi arahan dari guru
D. proses penyampaian materi secara verbal
Soal 19
Upaya guru dalam memberikan kesempatan kepada siswa untuk merefleksikan pengalaman belajar yang telah dialami yang paling optimal adalah dengan cara ........
A. Guru memberikan tes atau pekerjaan rumah setiap akhir pelajaran
B. Guru menggunakan pertanyaan terarah maupun pertanyaan bersifat penelusuran saat pembelajaran berlangsung
C. Guru mewawancarai tiap siswa tentang capaian atau masalah belajar yang dihadapi siswa dalam belajar
D. Guru menugaskan siswa untuk menuliskan kesulitan siswa dalam belajar
Soal 20
Pendidik melakukan penilaian kompetensi sikap melalui observasi penilaian diri, penilaian “teman sejawat” (peer evaluation) oleh peserta didik. Adapun instrumen yang digunakan dalam penilaian tersebut adalah :
A. Skala penilaian (rating scole)
B. rubrik
C. jurnal
D. Soal tes.
Baca Juga: Cara Mendaftar PPG Prajabatan 2023: Syarat, Jadwal, Prodi yang Dibuka
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.