Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Ramuan Herbal Alami dari Akar Alang-alang untuk Atasi Keputihan".
Akar Alang-alang menjadi salah satu tumbuhan herbal yang banyak dimanfaatkan dari sisi medis. Tumbuhan ini bahkan telah digunakan untuk berbagai pengobatan sejak jaman kuno.
Salah satu masalah Kesehatan yang bisa disembuhkan dan dicegah dengan menggunakan tanaman herbal Akar Alang-alang adalah mengatasi keputihan.
Umumnya keputihan merupakan sebuah masalah yang kerap terjadi pada Wanita.
Keputihan adalah cairan yang keluar dari alat genitalia yang bukan berupa darah.
Keadaan ini adalah masalah paling umum kedua yang terjadi pada perempuan setelah pendarahan uterus abnormal, sekaligus menjadi masalah kesehatan yang paling sering diabaikan.
Hal ini sebagaimana dijelaskan pada sebuah Buku Pintar Hidup Sehat Alami yang disusun oleh Elizabeth Tara MD dan Eddy Soetrisno yang diterbitkan oleh Kuda Pustaka dan Fokus Media di Jakarta.
Untuk membuat obat herbal ini diperlukan beberapa bahan alami lainnya. Berikut resep selengkapnya:
Masih melansir dari sumber yang sama, berikut resep pengolahan akar alang-alang untuk mengatasi keputihan :
Baca Juga: Resep Membuat Sambel Pecel Lele yang Nikmat dan Menggugah Selera
Ramuan 1
Bahan:
200 gram akar alang-alang
Dua buah tangkai daun pepaya, dan lima gram pulasari
2 gelas air
Cara Membuat
1. Cuci bahan seperti akar alang-alang dan daun pepaya kemudian rebus dengan 2 gelas air. Tutup dan biarkan mendidih selama 30 menit.
2. Setelah dingin, tutup dibuka, saring air rebusan. Minum dua kali sehari selama beberapa hari.
Ramuan 2
50 gram akar alang-alang
Sehelai daun pepaya
Dua gram pula sari dicuci,
Cara Membuat
1. Potong-potong semua lalu rebus dengar 3 gelas air. Biarkan tertutup hingga mendidih lalu diamkan selama 30 menit.
2. Setelah dingin, tutup dibuka, saring air rebusan. Minum satu kali sehari selama beberapa hari.
Baca Juga: Resep Membuat Pancake Keju Manis Paling Mudah dan Sederhana
Baca artikel update lainnya dari Sonora.ID di Google News.