9 Ciri Bayi Cerdas Usia 4 Bulan, Perhatikan Tahap Perkembangan Buah Hati

11 Juni 2023 21:00 WIB
ilustrasi, Ciri Bayi Cerdas Usia 4 Bulan
ilustrasi, Ciri Bayi Cerdas Usia 4 Bulan ( Freepik)

Sonora.ID - Apa saja ciri bayi cerdas usia 4 bulan? Berikut ulasannya.

Orang tua perlu mengamati setiap pencapaian yang dilakukan buah hati.

Hal ini penting dilakukan untuk memastikan bayi tumbuh sehat dan sesuai tahap perkembangan normal.

Dalam tiap proses tumbuh kembang, ada sejumlah tanda yang bisa diamati oleh orang tua.

Beberapa tanda bahkan bisa menjadi memperlihatkan kecerdasan bayi.

Simak ulasannya dikutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: Posisi Tidur Bayi yang Benar dan Aman Menurut Dokter, Ortu Perhatikan!

Ciri Bayi Cerdas Usia 4 Bulan 

1. Mencapai Tahap Perkembangan Lebih Cepat Dibanding Usianya

Ada beberapa bayi yang mencapai tahap perkembangan yang lebih cepat dibanding usianya.

Para orang tua bisa memperhatikan bagaimana tahap pertumbuhan fisik, kognitif, sosial hingga emosionalnya.

Jika bayi mengalami perkembangan lebih awal dibanding bayi seusianya, itu pertanda bayi tergolong cerdas.

2. Aktif dan Energik

Bayi yang cerdas akan lebih aktif dan energik di masa pertumbuhannya.

Saat aktif, otak mereka bergerak lebih cepat.

Mereka pun tidak terlalu banyak tidur dibanding kebanyakan bayi seusianya.

3. Mulai Merespon 

Bayi yang cerdas di usia 4 bulan akan sudah mulai merespon ucapan atau panggilan dari ibu atau ayahnya.

Bayi akan merespon dengan cara mengeluarkan sejumlah suara, menyentuh atau menggerakan kaki atau tangannya saat diajak berkomunikasi.

Mereka juga sudah mulai bisa mengenali mana Ibu dan Ayahnya.

Baca Juga: 7 Mainan untuk Bayi 3 Bulan, Rekomendasi untuk Menunjang Tumbuh Kembang Bayi

4. Keterampilan Motorik Kasar Mulai Berkembang

Bayi di usia 4 bulan yang cerdas akan memiliki keterampilan motorik kasar yang lebih cepat berkembang dibanding bayi seusianya.

Mereka sudah mulai bisa menemukan cara untuk menggapai mainan yang diletakkan di depannya atau tingkat lainnya.

5. Sudah Mulai Bisa Fokus

Ciri bayi cerdas usia 4 bulan selanjutnya yaitu sudah mulai bisa fokus akan suatu hal dalam jangka waktu lebih lama.

Cobalah perhatikan respon anak saat bermain.

Apakah mereka akan bertahan dengan permainannya atau mudah beralih ke hal lain dan cepat bosan.

6. Berat Badan di Atas Rata-rata

Secara fisik, bayi yang cerdas juga biasanya memiliki perkembangan fisik yang cepat.

Mereka memiliki pertumbuhan berat badan, tinggi, lingkar kepala dan lainnya lebih cepat dibanding bayi seusianya.

Ibu bisa rutin mengecek progres pertumbuhan dengan mengunjungi layanan kesehatan terdekat.

7. Bisa duduk tanpa dibantu

Jika bayi Anda sudah mulai bisa duudk tanpa dibantu, itu bisa jadi tanda bayi cukup cerdas.

8. Sudah melakukan kontak mata dengan orang tua

Bayi usia 4 bulan yang cerdas sudah mulai melakukan kontak fisik dengan orang tua atau siapapun yang mengajaknya berbicara atau menggendong.

9. Punya rasa penasaran tinggi

Ciri bayi cerdas usia 4 bulan selanjutnya yaitu memiliki rasa penasaran atau rasa ingin tau yang tinggi.

Mereka biasanya akan mulai belajar tengkurap dan berguling.

Bayi akan berusaha melakukan gerakan tersebut sampai bisa.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm