Maka, untuk tahu lebih jauh, simak beberapa contoh kerajinan bahan keras sebagaimana yang Sonora kutip dari Bola.com berikut ini.
Contoh Kerajinan Bahan Keras
Kerajinan dari Botol Bekas
Botol bekas juga dapat diubah menjadi sebuah kerajinan tangan yang lebih bermanfaat dan cantik. Contoh kerajinan bahan keras dari botol bekas ini adalah vas bunga.
Gunakan botol kaca untuk dibuat menjadi sebuah vas bunga. Kamu hanya perlu melukis di atas botol kaca tersebut atau menyelimutinya dengan menggunakan kain.
Gunakan kreativitasmu untuk membuat botol tersebut menjadi barang yang lebih fungsional dibandingkan langsung dibuang.
Kerajinan dari Perak
Bahan keras yang bisa dijadikan kerajinan ialah perak. Kota Gede yang ada di Jogjakarta terkenal dengan kerajinan dari perak ini. Kamu dapat menemukan banyak souvenir cantik yang terbuat dari perak di kota ini.
Baca Juga: Forum Diskusi Sasirangan, 16 Motif Masuk HAKI
Kerajinan tersebut tentunya menarik untuk wisatawan asing maupun lokal yang berkunjung. Contoh kerajinan bahan keras dari perak yang dapat kamu buat ialah miniatur, gantungan kunci, hingga perhiasan.