Contoh Surat Rekomendasi LPDP Tahun 2023 yang Sesuai dengan Format

24 Juni 2023 14:10 WIB
Contoh surat rekomendasi LPDP tahun 2023.
Contoh surat rekomendasi LPDP tahun 2023. ( Pexels)

Sonora.ID - Beasiswa LPDP merupakan sebuah program beasiswa yang dibiayai pemerintah Indonesia melalui pemanfaatan Dana Pengembangan Pendidikan Nasional (DPPN). 

Dengan adanya program beasiswa LPDP ini mahasiswa bisa mendapatkan beasiswa untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang S2 atau S3, baik di dalam maupun di luar negeri. 

Pada tahun 2023 ini pendaftaran beasiswa LPDP dilaksanakan melalui dua tahapan. Tahap kedua pendaftaran LPDP telah dimulai pada tanggal 9 Juni 2023 dan akan berakhir pada 9 Juli 2023.

Berikut ini pun informasi lengkap mengenai jadwal pendaftaran LPDP dan program beasiswa yang dibuka pada tahun 2023.

Jadwal Pendaftaran dan Seleksi 2023

  • Pembukaan Pendaftaran: 9 Juni - 9 Juli 2023
  • Seleksi Administrasi: 10 - 23 Juli 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 27 Juli 2023
  • Seleksi Bakat Skolastik: 7 - 9 Agustus 2023
  • Pengumuman Seleksi Bakat Skolastik: 16 Agustus 2023
  • Seleksi Substansi: 4 September - 27 Oktober 2023
  • Pengumuman Hasil Seleksi Substansi: 7 November 2023
  • Intake Paling Cepat: Januari 2024

Baca Juga: Contoh Surat Rekomendasi BUMN 2023 yang Sesuai dengan Pedoman

Program Beasiswa yang Dibuka pada 2023

a. Program Umum

  • Beasiswa Reguler
  • Beasiswa Perguruan Tinggi Utama Dunia
  • Beasiswa Parsial

b. Program Targeted

  • Beasiswa PNS, TNI, POLRI
  • Beasiswa Kewirausahaan
  • Beasiswa Pendidikan Kader Ulama
  • Beasiswa Dokter Spesialis dan Subspesialis

c. Program Afirmasi

  • Beasiswa Penyandang Disabilitas
  • Beasiswa Putra-putri Papua
  • Beasiswa Daerah Afirmasi
  • Beasiswa Prasejahtera

Pendaftaran Beasiswa 2023

  • Mendaftar secara online pada situs Pendaftaran Beasiswa LPDP: https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/ 
  • Melengkapi dan mengunggah semua dokumen yang dipersyaratkan pada aplikasi pendaftaran
  • Pastikan melakukan submit aplikasi pendaftaran untuk mendapatkan kode registrasi/pendaftaran.
  • Pastikan dokumen-dokumen pendukung seperti Surat Rekomendasi, Surat Keterangan atau yang sejenis diterbitkan pada tahun 2023 dan sesuai ketentuan LPDP. (informasi detail terkait dokumen dapat dilihat pada booklet atau buku panduan masing-masing program pada laman resmi LPDP)

Di bawah ini kami sajikan contoh surat rekomendasi LPDP tahun 2023 yang sesuai dengan format, dikutip dari laman LPDP Kemenkeu.

Contoh Surat Rekomendasi LPDP Tahun 2023

Surat Rekomendasi LPDP Tahun 2023.

SURAT REKOMENDASI MENDAFTAR BEASISWA LPDP

Yang bertanda tangan di bawah ini

Nama : _______________________________________________________

NIP : _______________________________________________________

Pangkat/Gol : _______________________________________________________

Jabatan : _______________________________________________________

Instansi : _______________________________________________________

Alamat Lembaga : _______________________________________________________

No Telp/Handphone : _______________________________________________________

E-mail : _______________________________________________________

Memberi rekomendasi kepada:

Nama : _______________________________________________________

Jabatan : _______________________________________________________

Instansi : _______________________________________________________

Alamat : _______________________________________________________

Deskripsi Rekomendasi: _______________________________________________________

_______________________________________________________

Demikian surat rekomendasi ini dibuat dengan sebenar-benarnya untuk dapat digunakan sebagaimana mestinya.

…, ………………………..

(Perekomendasi)

(__________________________)

Baca Juga: 10 Contoh Surat Rekomendasi Beasiswa yang Baik dan Benar Sesuai Format

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm