5 Contoh Berita Singkat yang Mengandung Unsur 5w 1H Berbagai Topik

3 Juli 2023 11:25 WIB
contoh berita singkat yang mengandung 5w 1h.
contoh berita singkat yang mengandung 5w 1h. ( The Press Enterprise)

Sonora.ID - Contoh berita singkat yang mengandung unsur 5w 1h bisa dengan mudah kamu temui dalam kehidupan sehari-hari.

Sebelum melihat contohnya, ada baiknya jika kita memahami terlebih dahulu apa yang dimaksud dengan berita dan apa itu 5W 1H.

Berita merupakan sekumpulan informasi yang dikemas menjadi satu dan disebarluaskan oleh wartawan melalui media massa.

Sedangkan menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, berita adalah runtutan cerita atau acara catatan laporan yang dibuat mengenai waktu terjadi, tempat, keterangan, dan petunjuk lain tentang suatu perkara atau peristiwa.

Untuk membuat berita tersebut, seharusnya mengandung unsur 5W+1H didalamnya. Unsur tersebut mewakili apa (what), siapa (who), kapan (when), di mana (where), mengapa (why), dan bagaimana (how) atau 5W 1H.

Baca Juga: Contoh Kalimat Deklaratif dalam Teks Prosedur, Simak di Sini

5 Contoh Berita Singkat yang Mengandung Unsur 5w 1H Berbagai Topik

Berikut Sonora.ID rangkum contoh berbagai topik dari berita singkat yang di dalamnya terdapat unsur 5W dan 1H.

Contoh Berita Singkat 1

Rio Haryanto Resmi Jadi Pembalap F1

Rio Haryanto, pembalap muda asal Indonesia, boleh tersenyum bangga. Halangan yang sempat merintang akhirnya secara bertahap bisa disingkirkan. Impiannya menjadi pembalap di Formula One(F1) terwujud.

Tim asal Inggris, Manor Racing, telah mengumumkan, Kamis (18/2), untuk menjadikan Rio sebagai pembalap kedua. Kesempatan itu membuat Rio akan bersaing dengan pembalap beken dunia, seperti Louis Hamilton, Fernando Alonso, dan Kimi Raikonnen, pada seri balapan F1 2016.

Bagaimana pembalap kelahiran Solo itu merintis kariernya di dunia balapan? Karier itu ia mulai ketika tampil pada balapan tingkat Asia. Ia memperkuat Asia Racing Team pada 2008.

Pada seri ini, Rio ikut untuk tiga seri, yaitu Asian Formula Renault Challenge, Formula Asia 2.0, dan Formula BMW Pacific. Pembalap kelahiran 22 Januari 1993 itu meraih prestasi perdannya di pentas Formula Asia 2.0. Di situ, ia meraih juara tiga usai memenangkan dua balapan.

Terpicu dengan pencapaian pada tahun perdana, Rio kian semangat. Ia terus memperlihatkan kebolehannya di balik kemudi roda empat. Pada 2009, ia mengikuti Australian Drivers Championship dan Asian Formula Renault Challenge Formula BMW Pacific.

Saat itu Rio memprioritaskan ajang Formula BMW Pasific. Alasannya, ajang itu sangat bagus untuk loncatan kariernya. Pada seri ini, ia memperkuat Questnet Team Qi-Meritus. Hasilnya fantastis. Rio memenangkan 11 dari 15 kali balapan. Hasil itu membuat Rio menjadi juara dengan raihan 250 poin pada klasemen akhir.

Baca Juga: Berita Gembira! Pendaftaran Sertifikasi Halal di Wonogiri Diperpanjang

#2 Contoh Berita Singkat yang Mengandung Unsur 5w 1H

3 Rumah di Blitar Rusak Ringan akibat Gempa Bantul

Gempa bumi dengan magnitudo 6,0 yang berpusat di barat daya Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, pada Jumat (30/6/2023) malam, berdampak pada kerusakan sejumlah bangunan rumah di Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Blitar melaporkan, sebanyak tiga rumah yang berada di dua kecamatan, Kecamatan Doko dan Kecamatan Wlingi, mengalami kerusakan akibat gempa Bantul. Kerusakan itu masuk kategori ringan.

Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Blitar Ivong Bettryanto mengatakan, tiga rumah yang mengalami kerusakan akibat gempa Bantul tergolong rusak ringan, dinding retak dan genting terjatuh.

“Meski jarak antara Blitar dan pusat gempa lebih dari 300 kilometer, tapi getarannya memang terasa kuat di sejumlah wilayah Kabupaten Blitar,” ujar Ivong.

Ivong mengatakan, BPBD Kabupaten Blitar telah mengirimkan tim verifikasi ke tiga rumah tersebut guna melihat kerusakan yang terjadi.

Meski begitu, pihak Pemerintah Kabupaten Blitar tidak memiliki alokasi anggaran untuk perbaikan tiga rumah yang rusak tersebut.

“Kami hanya memberikan bantuan berupa sembako kepada warga yang rumahnya mengalami kerusakan akibat gempa Bantul,” terangnya.

Menurut Ivong, selama beberapa hari ke depan pihaknya masih memonitor kemungkinan adanya rumah warga yang lain yang juga mengalami kerusakan akibat gempa tersebut.

Sebelumnya diberitakan, gempa bumi magnitudo 6,0 mengguncang wilayah Bantul Yogyakarta, Jumat (30/6/2023) pukul 19.57 WIB. Episenter gempa terletak pada koordinat 8.63 LS dan 110.08 BT atau tepatnya berlokasi di 86 kilometer barat daya Bantul, DIY. Lokasi gempa berada di kedalaman 25 kilometer.

Baca Juga: Humas Polres Kubu Raya, Capaian Prestasi Upload Viralisasi Berita Terbanyak, Raih Penghargaan Prestasi Dari Polda Kalbar

#3 Contoh Berita Singkat yang Mengandung Unsur 5w 1H

Sapi Termahal di Dunia Laku Terjual Rp 64 Miliar

Seekor sapi putih besar telah terjual dengan harga tertinggi. Sapi itu pun menjadi sapi termahal di dunia.

Jenis sapi Nelore ini berusia 4,5 tahun itu bernama Viatina-19 FIV Mara Imoveis yang secara keseluruhan nilainya 4,3 juta dollar AS atau setara Rp 64,6 miliar.

Beberapa waktu lalu, sapi tersebut sempat dilelang untuk sepertiga kepemilikan dan nilainya 1,44 juta dollar AS atau Rp 21,6 miliar di Arandu, Brasil.

Sedangkan pada tahun 2022, setengah dari kepemilikan sapi ini sudah terjual seharga 800 ribu dollar AS.

Sapi putih ini dijual oleh Argopecuaria Casa Branca ke Nelore HRO (pusat perkembangan hewan ternak) dan penjualan Viatina-19 FIV Mara Imoveis ini semakin menunjukkan nilai yang fantastis.

Harga yang tinggi itu juga cukup mengagetkan pasar ternak internasional, yang kemudian menyoroti nilai spesimen dan genetik untuk sapi berkualitas tinggi beserta reputasinya di dunia.

Sapi Nelore adalah ras sapi yang memiliki ciri-ciri bulu putih yang cerah dengan punuk bulat di atas bahunya.

Menurut Oklahoma State University, jenis sapi ini secara alami memiliki daya tahan tinggi terhadap suhu yang lebih panas, punya kelenjar keringat dua kali lebih besar dan 30 persen lebih banyak dari jenis sapi Eropa lain.

Baca Juga: 5 Cara Alami yang Ampuh dalam Mengatasi Perut Kembung pada Bayi

#4 Contoh Berita Singkat yang Mengandung Unsur 5w 1H

8 Rumah di Depan Mal Klender Ludes Terbakar, Kerugian Ditaksir Rp 300 Juta

Delapan rumah di Jatinegara, Cakung, Jakarta Timur, hangus terbakar api pada Minggu (2/7/2023).

Kasi Ops Sudin Gulkarmat Jakarta Timur Gatot Sulaeman mengatakan, kerugiannya diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

"Kerugian akibat kebakaran tadi malam ditaksir lebih kurang Rp 300 jutaan," ungkap dia dalam keterangan tertulis, Senin (3/7/2023).

Kebakaran melanda permukiman padat penduduk di Jalan I Gusti Ngurah Rai RT 003/RW 01 dan RT 002/RW 09 sekitar pukul 20.18 WIB.

Salah satu rumah yang hangus akibat kebakaran di seberang Mal Ciplaz Klender ini adalah milik seorang warga bernama Jainal Arifin. Menurut Gatot, kebakaran itu bermula saat kabel di dekat rumah Jainal terbakar.

Ada seorang warga yang menyadari hal tersebut. Ia kemudian menyampaikan informasi itu kepada seorang pedagang bernama Oki.

"Bapak Oki lagi dagang, tahu-tahu ada yang kasih tahu (kepada Oki ada) kabel terbakar," kata Gatot.

Tak lama kemudian, kebakaran dari kabel itu merembet hingga rumah Jainal. Oki lantas menyampaikan informasi soal kebakaran itu kepada warga lainnya. Pemadam kebakaran pun langsung dihubungi sekitar pukul 20.18 WIB.

Baca Juga: 5 Zodiak yang Hobi Gibah, Gak Pernah Ketinggalan Berita Terbaru!

Pemadaman mulai dilakukan pukul 20.32 WIB dengan mengerahkan 16 unit mobil pemadam kebakaran dan 80 personel.

Lantaran kobaran api yang cukup besar, lokalisir agar api tidak merembet ke area lain baru bisa dilakukan pukul 20.45 WIB.

"Proses pendinginan baru bisa dimulai pukul 21.03 WIB. Seluruh proses pemadaman selesai pukul 22.00 WIB, sekitar dua jam setelah kami menerima laporan," kata Gatot.

"Ada 24 orang yang terselamatkan dari RT 001/RW 03 dan 10 orang dari RT 002/RW 09. Status pemadaman sudah dinyatakan selesai semalam," imbuh dia.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm