Perbedaan Was dan Were dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

3 Juli 2023 14:30 WIB
Ilustrasi perbedaan was dan were
Ilustrasi perbedaan was dan were ( Grammarist)

Sonora.ID - Kamu dapat mengenali perbedaan was dan were melalui artikel ini dengan menyimak penjelasan dan contoh kalimatnya.

Dalam Bahasa Inggris, terdapat istilah yang dikenal sebagai 'To Be'. Penggunaan 'To Be' sendiri sangat dipengaruhi dengan tenses dari suatu kalimat.

Terdapat dua jenis 'To Be' yang digunakan dalam tenses, yaitu 'To Be' present dan 'To Be' past.

Pada bentuk past, 'To Be' yang digunakan untuk membentuk kalimat adalah was dan were dalam simple past tense dan simple continuous tense.

Kamu bisa menyimak perbedaan was dan were dalam Bahasa Inggris berikut ini agar tidak salah ketika menggunakannya di dalam kalimat.

Penggunaan Was dan Were

Baca Juga: Perbedaan Has, Have dan Had, Beserta Cara Penggunaan dan Contohnya

Perbedaan antara dua 'To Be' dalam bentuk past tense ini dapat dilihat melalui objek yang digunakan dalam kalimat.

Hanya ada dua objek saja yang menggunakan was dalam kalimat, yaitu:

  • dalam bentuk orang pertama tunggal
  • He, She, It dalam bentuk orang ketika tunggal

Sedangkan penggunaan were sendiri ada pada objek seperti;

  • You dalam bentuk orang kedua tunggal
  • They dalam bentuk orang ketiga jamak
  • We dalam bentuk orang pertama jamak

Namun, terdapat pengecualian dalam penggunaan were, yaitu bentuk 'To Be' ini dapat digunakan dengan objek 'I' dalam conditional sentence type 2 atau disebut sebagai subjunctive mood.

Dengan begitu, perbedaan was dan were dapat terlihat dari objek yang digunakan dalam percakapan atau kalimat.

Untuk lebih memahami perbedaan antara dua 'To Be' berbentuk past ini, kamu bisa menyimak contoh kalimat was dan were berikut ini, yaitu:

1. Contoh Kalimat Was

  • I was watching TV when he called last night = Saya sedang menonton TV waktu dia menelepon tadi malam.
  • She was crying in her room = Dia menangis di kamarnya.
  • He was healthy last night = Dia sehat tadi malam.
  • He was being asked to take a job in that company = Dia disuruh untuk mengambil pekerjaan di perusahaan tersebut
  • It was a good movie we watched last week = Film yang kita tonton minggu lalu itu bagus.
  • Junkyu was not at home last Thursday = Junkyu tidak ada di rumah hari Selasa malam.
  • I was a medical student at Brawijaya University in 2019.

Baca Juga: 11 Contoh Pidato Bahasa Inggris Berbagai Tema

2. Contoh Kalimat Were

  • They were gone together with the money = Mereka menghilang bersama dengan uangnya.
  • We were busy this morning = Kami sibuk tadi pagi.
  • You were at home yesterday = Kamu ada di rumah kemarin).
  • They were doing the dishes when Jacob came last night = Mereka sedang mencuci piring ketika Jacob datang tadi malam
  • These books were not expensive last week = Buku-buku ini tidak mahal minggu lalu.
  • We were in the stadium during the match = Kami ada di dalam stadion selama pertandingan berlangsung.

3. Contoh Kalimat Were sebagai Subjunctive Mood

  • If I were taller, I could be on the basketball team = Jika saja aku lebih tinggi, aku bisa menjadi bagian dari tim basket
  • Haruto wishes Jeongwoo were there for him = Haruto berharap jika Jeongwoo ada untuk dirinya
  • If Jaehyuk were not married, I would ask him out = Kalau saja Jaehyuk belum menikah, aku akan mengajaknya pergi.
  • She acts as if she were a celebrity = Dia bertingkah seolah-olah dia adalah selebriti.

Itulah penjelasan tentang perbedaan was dan were dalam Bahasa Inggris yang sudah dilengkapi dengan contoh kalimatnya.

Semoga penjelasan ini dapat menjadi referensi belajar kamu agar menguasai Bahasa Inggris lebih baik lagi.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm