7 Cara Melamar Kerja Lewat WA dan Contoh Chatnya: Praktis dan Sopan!

6 Juli 2023 16:10 WIB
Ilustrasi cara melamar kerja lewat WA
Ilustrasi cara melamar kerja lewat WA ( freepik.com)

5. Tanya Alamat atau Pihak yang Menerima Dokumen Lamaran Kerja

Informasi satu ini sangat penting karena menjadi pihak yang akan menerima dokumen lamaran kerja Anda.

Untuk itu, jangan sampai lupa bertanya untuk mempermudah niat kamu dalam melamar kerja di suatu perusahaan.

Baca Juga: Contoh Job Description yang Harus Diperhatikan Ketika Melamar Pekerjaan

6. Akhiri Pesan dengan Ucapan Terima Kasih

Cara melamar kerja lewat WA yang sangat krusial adalah pastikan Anda mengakhiri pesan dengan ucapan terima kasih.

Ucapan ini sangat penting untuk disampaikan karena menjadi tanda bahwa Anda menghargai dan menghormati pihak HR yang sudah membantu dalam proses lowongan kerja.

7. Konfirmasi Ulang ke HR Terkait Pengiriman Dokumen Lamaran Kerja

Terakhir, Anda bisa kembali menghubungi HR jika sudah mengirimkan dokumen lamaran kerja untuk konfirmasi.

Dengan begitu, HR mengetahui bahwa dokumen Anda sudah dikirimkan dan akan diterima dalam hitungan jam atau hari saja.

Sebagai pelengkap, Anda bisa menyimak contoh chat melamar kerja lewat WA berikut ini, yaitu:

"Selamat Pagi, Bapak/Ibu HR (Nama Perusahaan)

Halo (nama perusahaan/HR), saya (nama jelas) ingin melamar pekerjaan di perusahaan Anda. Saya lulusan [nama universitas] dan memiliki (jumlah tahun) pengalaman kerja di bidang (nama bidang). Saya tertarik untuk bergabung dengan perusahaan Anda karena (alasan mengapa tertarik bergabung dengan perusahaan tersebut). Mohon diberikan kesempatan untuk bergabung dan berkontribusi pada perusahaan Anda. Terima kasih,".

Setelah mendapatkan balasan, Anda bisa menanyakan informasi terkait syarat atau dokumen lamaran kerja ke pihak HR, seperti:

"Saya memiliki pengalaman di bidang (...) selama (....), sehingga sayar memiliki minat besar untuk bergabung dengan perusahaan Bapak/Ibu. Untuk itu, apakah saya boleh mendapatkan informasi seputar berkas-berkas yang menjadi syarat untuk melamar kerja di posisi (...)?"

Jika seluruh berkas-berkas sudah disebutkan, Anda dapat mengirimkan file tersebut ke alamat yang tertera dengan menanyakan pihak HR, seperti:

"Jika Bapak/Ibu berkenan, saya akan mengirimkan berkas-berkas proses melamar kerja yang berisikan Curriculum Vitae dan Resume. Dengan begitu, apakah saya boleh tahu alamat yang menjadi tempat berkas dikirimkan?" Lalu, dilanjutkan dengan,

"Baik Bapak/Ibu. Terima kasih atas informasinya dan perhatiannya. Saya akan lakukan proses pengurusan berkas-berkas melamar kerja terlebih dahulu. Terima kasih."

Terakhir, Anda dapat melakukan konfirmasi kepada pihak HR bahwa dokumen-dokumen sudah dikirimkan ke alamat tersebut dengan cara:

"Halo [nama perusahaan/HR], saya [nama Anda] sedang melamar pekerjaan di perusahaan Anda. Saya hanya ingin memastikan bahwa berkas lamaran kerja saya sudah sampai kepada Anda dan apakah ada kekurangan yang perlu saya tambahkan. Mohon informasinya, terima kasih."

Itulah ulasan tentang 7 cara melamar kerja lewat WA yang sudah dilengkapi dengan contoh chatnya untuk Anda gunakan sebagai referensi.

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
88.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.8 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm