Contoh Soal Ujian Teori SIM C, Lengkap dengan Kunci Jawabannya

11 Juli 2023 14:57 WIB
Ilustrasi Surat Izin Mengemudi (SIM) C
Ilustrasi Surat Izin Mengemudi (SIM) C ( Pinterest)

Sonora.ID - Simak contoh soal ujian teori SIM C, lengkap dengan kunci jawabannya.

Sebelum mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM) C, masyarakat akan diberikan beberapa soal terkait pengetahuan kemampuan dalam mengemudi dan berlalu lintas.

Bagi kamu yang akan membuat SIM C maka sebaiknya mempelajari soal-soal teori ujian dalam artikel kali ini.

Ada beberapa soal teori SIM C yang bisa dijadikan sebagai referensi untuk mengasah pengetahuanmu.

Karena jika kamu tidak lolos dalam tahap ini maka kamu terpaksa harus mengulang seluruh proses pembuatan SIM C.

Berikut ini kumpulan soal ujian teori SIM C yang mungkin akan muncul.

1. Lampu rem pada kendaraan bermotor sesuai ketentuan adalah?

A. Hijau dan menyala tidak berkelip

B. Merah dan menyala tidak berkelip

C. Kuning renta dan menyala berkelip - kelip

D. Merah dan menyala berkelip - kelip

Jawaban: D

Baca Juga: Cara Membuat SIM Internasional

2. Yang tidak termasuk Surat Izin Mengemudi untuk kendaraan roda 4 atau lebih adalah..

A. SIM C

B. SIM A

C. SIM B1

D. SIM B2

Jawaban: A

3. Jika Anda mengendari Motor Gede (Moge) diatas 1000 cylinder capacity (cc), jenis SIM apakah yang harus dimiliki?

A. SIM A

B. SIM C

C. SIM C I

D. SIM C II

Jawabannya : D

4. Berapa kali batasan maksimal seseorang untuk mengikuti tes mendapat SIM (Surat Izin Mengemudi)?

A. 4 kali

B. 3 kali

C. 2 kali

D. Tidak ada batasan yang penting memenuhi persyaratan yang berlaku

Jawaban: D

5. Manakah yang tidak termasuk dalam peralatan pendukung kendaraan beroda dua?

A. Rompi pemantul cahaya

B. Sepatu yang menutup tumit

C. Helm yang berstandar SNI

D. Kacamata hitam

Jawaban : B

6. Fungsi dari lampu isyarat peringatan bahaya (hazard) adalah…

A. Untuk menunjukkan bahwa kita akan berjalan lurus depan di suatu persimpangan

B. Untuk tanda bahwa kendaraan kita sedang mundur

C. Untuk memberi tanda bahwa kita sedang dalam keadaan darurat

D. Untuk memberi tanda pada saat kendaraan akan berbelok

Jawabannya : C.

7. Pengemudi tidak boleh mendahului kendaraan lain apabila:

A. Kendaraan lain yang sedang memberi kesempatan menyeberang kepada pejalan kaki atau pengendara sepeda

B. Kendaraan lain di persimpangan atau persilangan sebidang;

C. Butir a dan b benar semua

D. Butir a dan b salah semua

Jawaban: C

Baca Juga: Aturan Pembuatan SIM Baru, Wajib Sertakan Sertifikat Mengemudi

8. Dalam keadaan tertentu petugas polisi negara Republik Indonesia dapat melakukan tindakan:

A. Memberhentikan arus lalu lintas dan/atau pemakai jalan tertentu

B. Memerintahkan pemakai jalan untuk jalan terus dan mempercepat arus lalu lintas

C. Memperlambat arus lalu lintas dan atau mengubah arah arus lalu lintas

D. Semuanya benar

Jawabannya : D.

9. Pengereman mendadak di jalan yang licin terutama pada kecepatan tinggi akan mengakibatkan, kecuali:

A. Tidak berakibat apa-apa kalau pengemudi mahir

B. Kendaraan akan slip (tergelincir)

C. Membahayakan kendaraan lain di belakang

D. Kendaraan sulit dikendalikan

Jawaban:  A

10. Di antara persyaratan berikut, manakah yang harus dipenuhi untuk mendapat SIM?

A. Usia

B. Lulus Tes Teori dan Praktek

C. Persyaratan kesehatan

D. Semua jawaban benar

Jawaban: D

11. Isyarat peringatan dengan bunyi yang berupa klakson dapat digunakan apabila:

A. Diperlukan untuk keselamatan lalu lintas;

B. Melewati kendaraan bermotor lainnya

C. Butir a dan b benar semua

D. Butir a dan b salah semua

Jawabannya : C

12. Bila anda mengemudikan kendaraan dalam cuaca kabut tebal, maka anda harus mengurangi kecepatan, dan menyalakan:

A. Lampu besar sinar jarak jauh

B. Lampu besar dan lampu hazard secara bersamaan

C. Lampu besar sinar jarak dekat

D. Lampu Hazard

Jawaban: A

13. Sebagai pengguna jalan hal yang paling utama buat saya adalah:

A. Keselamatan orang lain

B. Keselamatan saya dan orang lain

C. Kecepatan

D. Keselamatan saya

Jawaban: B

Baca Juga: Cara Bikin SIM Online 2023, Lengkap Syarat dan Biaya Terkait

14. Mengapa anda diharuskan menyalakan lampu kendaraan walaupun di siang hari?

A. Karena diatur oleh Undang-undang

B. Supaya tetap bisa melihat jalan kalau tiba-tiba cuaca menjadi gelap

C. Agar pengisian aki kendaraan lebih baik

D. Agar kendaraan lebih terlihat oleh pengguna jalan yang lain

Jawabannya D.

15. Faktor yang sering menimbulkan kecelakaan lalu lintas pada saat mendahului kendaraan lain, meski kondisi jalan baik, jarak pandang cukup dan jalur jalan lurus adalah:

A. Kendaraan yang akan didahului memberi ruang yang cukup untuk didahului

B. Salah perhitungan jarak dan kecepatan yang diperlukan untuk mendahului secara aman

C. Memberi tanda berulang - ulang lampu sein kanan sebagai tanda permintaan mendahului

D. Pengemudi tidak membawa surat-surat kelengkapan berkendaraan

Jawabannya : B

Buku panduan Ujian SIM C

Kamu juga bisa melihat buku panduan Ujian SIM C yang berisikan 1.200 contekan soal tes saat ujian SIM.

Caranya, pergi ke halaman https://bit.ly/3ypP8mA

Atau bisa scan barcode yang ada di slide terakhir unggahan akun Instagram @ditlantaspoldajatim di bawah ini.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh DITLANTASJATIM (@ditlantaspoldajatim)

 Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm