5 Perbedaan Baking Soda dan Baking Powder: Jangan Salah Pakai!

11 Juli 2023 20:40 WIB
Perbedaan baking soda (soda kue) dan baking powder.
Perbedaan baking soda (soda kue) dan baking powder. ( freepik.com)
  • Kekuatan Bahan Pengembang

Baking soda memiliki kekuatan pengembang 3 sampai 4 kali lebih cepat dibandingkan dengan baking powder

  • Sifat

Lantaran soda kue akan bereaksi lebih cepat, maka adonan yang sudah mengembang perlu segera dipanggang atau dikukus. Jika terlalu lama didiamkan, maka kue akan gagal mengembang dan tidak empuk atau bantat.

Sementara itu, kue yang dibuat dengan baking powder akan tetap aman meski didiamkan dalam waktu yang cukup lama. 

Terlebih jika Anda menggunakan baking powder yang berjenis double acting. Pada jenis ini proses pengembangan adonan akan dibagi menjadi dua tahap, yakni ketika membuat adonan dan ketika proses pemanasan.

  • Rasa

Biasanya adonan kue yang diberi bahan pengembang soda kue akan menghasilkan rasa adonan yang pahit dan getir. 

Cara untuk menghindari hal tersebut adalah dengan tidak menggunakan soda kue yang terlalu banyak atau menetralkannya dengan menggunakan bahan asam seperti yogurt.

  • Jenis Kue

Jika Anda ingin membuat kue yang mengandung beberapa bahan asam, misalnya yogurt, susu, coklat, dan buttermilk, maka ada baiknya untuk menggunakan soda kue. 

Selain itu, jenis kue yang di dalam adonannya mengandung telur juga sebaiknya menggunakan tambahan soda kue. 

Jenis kue yang tidak mengandung bahan asam dan tanpa telur, maka disarankan untuk menggunakan bahan campuran baking powder sebagai bahan pengembang.

Umumnya baking soda atau soda kue paling cocok digunakan untuk jenis kue yang diolah dengan cara dikukus dan dipanggang. Sedangkan baking powder biasanya digunakan untuk jenis kue kering.

Demikianlah informasi lengkap mengenai perbedaan baking soda atau soda kue dengan baking powder. Gimana kini sudah dapat membedakannya, bukan?

Baca Juga: Ternyata Bibir Pecah Pecah Bisa Diatasi dengan Baking Soda

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm