Sementara itu, K.H Abdullah Gymnastiar dalam tausiahnya menyampaikan, kalimat taqwa dalam lingkungan TNI termuat dalam Sapta Marga yang ketiga. Taqwa harus dipahami dan diamalkan. Kata Aa Gym, orang yang paling bertaqwa adalah orang yang paling bahagia.
"Kali kita semakin taqwa pasti bahagia hidup ini, apapun yang terjadi. Pokoknya orang taqwa itu paling bisa menikmati episode apapun dalam hidup ini," ucapnya.
Baca Juga: Gandeng Dokter, Wardah Pontianak Adakan Beauty Moves Youth & Beautyclass di Pontianak
Oleh karena itu, Aa Gym menegaskan, agar kita tidak usah takut oleh masalah. Karena setiap masalah kita bisa nikmati kalau kita memakai rumus taqwa. Kalau kita kurang bahagia pasti ketaqwaan kita berkurang.
"Di Al Quran surat At Talaq ayat 2 mengatakan barang siapa yang bertaqwa Allah akan memberinya jalan keluar dari masalah apapun dan Allah akan memberi rejeki dari tempat yang tidak terpikirkan dan tidak diduga-duga," tegas K.H Abdullah Gymnastiar.