Di sisi lain cerita sejarah nonfiksi berisi cerita yang benar-benar nyata. Jenis cerita sejarah nonfiksi yakni biografi, autobiografi, cerita perjalanan, dan catatan sejarah.
Struktur Teks Cerita Sejarah
Teks cerita sejarah memiliki tiga struktur, yakni orientasi, urutan peristiwa, dan reorientasi.
Baca Juga: 15 Contoh Teks Berita Bahasa Indonesia yang Pendek Untuk Tugas Sekolah
Contoh Teks Cerita Sejarah Singkat
1. Sejarah Terciptanya Instagram
Instagram adalah aplikasi berbagi foto dan video yang populer, yang memungkinkan pengguna mengambil foto, memfilter, menambahkan efek, dan mempublikasikan konten ke jejaring sosial. Nama "Instagram" menggabungkan kata "insta" dari instan dan "gram" dari telegram, mencerminkan kemampuannya untuk berbagi informasi dengan cepat.
Aplikasi ini pertama kali dikembangkan oleh perusahaan start-up teknologi bernama Burbn, Inc pada tahun 2010. Awalnya, Burbn fokus pada pengembangan HTML5, tetapi kemudian CEO perusahaan, Mike Krieger dan Kevin Systorm, memilih untuk berfokus hanya pada satu aspek saja.
Setelah mengalami beberapa perubahan dan penyempurnaan, versi awal Instagram akhirnya diluncurkan. Namun, awalnya memiliki banyak kelemahan dalam sistemnya. Setelah mempertimbangkan ulang, Mike dan Kevin memutuskan untuk memusatkan perhatian pada fitur foto, komentar, dan menyukai foto.
Instagram semakin berkembang dan populer dari tahun ke tahun. Pada tahun 2012, Mark Zuckerberg, pemilik Facebook, mengakuisisi Instagram dengan harga 1 miliar dolar.