3 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tumbuhan Lidah Buaya Sesuai Struktur

21 Juli 2023 15:29 WIB
Contoh teks laporan hasil observasi tumbuhan lidah buaya.
Contoh teks laporan hasil observasi tumbuhan lidah buaya. ( pixabay)

Sonora.ID - Teks laporan hasil observasi adalah sebuah teks yang mengandung penjabaran umum atau melaporkan sesuatu dari hasil suatu pengamatan.

Teks laporan hasil observasi mendeskripsikan suatu objek dalam bentuk, ciri, dan sifatnya umum. Objek yang dimaksud adalah manusia, benda, tumbuhan, hewan, dan berbagai peristiwa.

Teks laporan hasil observasi tentu haruslah mengandung fakta, bersifat objektif, dan sesuai dengan kenyataan.

Baca Juga: 4 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Lingkungan Sekolah, Terlengkap

Struktur Teks Laporan Hasil Observasi

Mengutip dari buku Explore Bahasa Indonesia untuk SMP/MTs Kelas VII, teks laporan hasil observasi biasanya diawali dengan pernyataan umum atau klasifikasi lalu diikuti dengan aspek yang akan dilaporkan.

Pernyataan umum merupakan pembuka atau pengantar untuk aspek yang akan dilaporkan. Adapun aspek yang dilaporkan merupakan pemerincian dari laporan tersebut.

Berikut ini penjelasan lengkapnya mengenai struktur teks laporan hasil observasi.

(a) Pernyataan umum/klasifikasi: berisi pengertian dari objek yang dibahas atau informasi objek secara umum.

(b) Deskripsi bagian: berisi pemerincian atau gambaran khusus mengenai objek yang dibahas termasuk bagian-bagiannya.

(c) Simpulan/deskripsi manfaat (jika ada): berisi manfaat dari sesuatu yang dilaporkan atau pemerincian akhir sebagai penutup teks.

Usai memahami paparan mengenai pengertian dan struktur teks laporan hasil observasi di atas, berikut kami sajikan kumpulan contoh teks laporan hasil observasi tumbuhan lidah buaya, dikutip dari berbagai sumber.

Contoh Teks Laporan Hasil Observasi Tumbuhan Lidah Buaya

Contoh 1

Teks Laporan Hasil Observasi Tumbuhan Lidah Buaya Barberae

Pernyataan umum 

Aloe barberae adalah salah satu varian lidah buaya yang dapat kita temui di negara-negara amerika tengah. Tanaman tersebut masih banyak terdapat di alam liar dan tumbuh cukup rimbun di wilayah gurun.

Varian ini cukup mudah kita bedakan dari lainnya karena memiliki ciri morfologi cukup unik.

Tumbuhnya juga secara bergerombol, karena tempatnya di gurun maka tumbuhannya juga cukup menarik perhatian mata.

Deskripsi bagian

Bagian daun dari jenis barberae ini memiliki panjang mencapai setengah meter dengan ketebalan lima sentimeter. Berbeda dengan jenis yang biasa kita temui di Indonesia, bagian daunnya melengkung ke bawah.

Kemudian di bagian ujung daunnya juga berwarna lebih tua bahkan cenderung kecoklatan saat tumbuhannya sudah dewasa. Varietas tersebut juga merupakan salah satu yang tidak bisa dikonsumsi langsung.

Karena getahnya cukup getir dan membuat mual perut saat kita konsumsi secara langsung. Jenis ini dapat tumbuh sampai ketinggian delapan belas meter, tertinggi apabila kita bandingkan dengan lainnya.

Penjelasan manfaat

Manfaat dari tumbuhan lidah buaya barberae ini utamanya dipakai untuk pestisida. Karena pada bagian batangnya terkandung zat tertentu yang tidak disukai oleh serangga.

Pestisida alami ini juga banyak digunakan oleh orang Meksiko sebagai pembatas tanaman mereka. Jadi penggunaan pestisida kimia dapat dikurangi karena serangan dari hama tidak terlalu signifikan.

Kemudian bagian daunnya juga banyak digunakan untuk obat seperti penumbuh rambut. Namun di meksiko paling populer jeli dari bagian daging daunnya digunakan untuk campuran minuman beralkohol.

Contoh 2

Teks Laporan Hasil Observasi Tumbuhan Lidah Buaya Varietas Aloe Nobilis

Pernyataan umum

Varian nobilis adalah salah satu yang paling sering kita jumpai di toko furniture karena sering dijadikan sebagai pajangan.

Nobilis sendiri merupakan sebuah hasil domestikasi sehingga menghasilkan ukuran mungil.

Berbeda dengan jenis lainnya ukuran daging daunnya juga cukup berbeda sehingga mudah dibedakan. Bentuknya yang kecil menjadi salah satu ciri paling mencolok untuk membedakannya dengan varian lain.

Deskripsi bagian

Berdasarkan hasil observasi tumbuhan lidah buaya, ukuran varian ini memang tergolong kecil. Paling besar akan memiliki diameter sekitar lima belas sentimeter, rata-rata ukurannya sekitar sepuluh sentimeter.

Kemudian tingginya juga terbatas yaitu kurang dari sepuluh sentimeter bahkan pada usia dewasa. Bagian daun juga tidak terlalu panjang seperti kebanyakan kita temui di alam liar sehingga mudah dibedakan.

Salah satu aspek paling mencolok dari nobilis adalah di bagian tepi daun terdapat warna coklat kemerahan. Loreng memanjang di tepi daunnya dapat kita gunakan sebagai pembeda paling mudah.

Penjelasan manfaat

Nobilis paling umum memang digunakan sebagai sebuah tanaman hias di dalam rumah. Selain sebagai hiasan nobilis juga berfungsi untuk meningkatkan sirkulasi oksigen ruangan karena mampu berfotosintesis.

Sebagai sebuah tumbuhan domestikasi memang tidak terlalu banyak yang bisa kita manfaatkan dari varian ini. Selain fungsi estetik tidak ada lagi manfaat signifikan dapat dirasakan dari tanamannya.

Contoh 3

Teks Laporan Hasil Observasi Lidah Buaya

Pembuka atau Deskripsi Umum

Lidah buaya adalah jenis tumbuhan berdaging tebal yang berasal dari genus Aloe. Tumbuhan satu ini sifatnya menahun, menyebar di berbagai belahan bumi.

Diduga, lidah buaya berasal dari Kepulauan Canary, wilayah sebelah barat Afrika.

Lidah buaya dikenal sebagai tanaman berjuta manfaat sejak zaman dahulu, hal ini tercatat dalam Egyptian Book of Remedies.

Diceritakan bahwa lidah buaya dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan kosmetik dan perawatan kulit sejak zaman Cleopatra.

Selain itu, orang-orang Yunani juga telah menemukan manfaat lidah buaya sebagai penyembuh berbagai penyakit pada awal tahun 333 SM.

Saat ini, lidah buaya sudah banyak dibudidayakan baik di kawasan tropis maupun subtropis, hingga kawasan-kawasan kering di Benua Asia, Amerika, dan Australia.

Deskripsi Bagian

Terdapat tiga jenis lidah buaya yang banyak dibudidayakan dan dimanfaatkan secara komersial.

Adapun ketiga jenis lidah buaya tersebut adalah Curacao aloe, Cape aloe, dan Socotrine.

Jenis yang banyak ditemukan dan dibudidayakan di Indonesia adalah Aloe chinensis Baker.

Ciri-ciri dari jenis lidah buaya tersebut adalah pelepahnya berwarna hijau muda, bunga berwarna oranye, pelepah bagian atas sedikit cekung dan mempunyai totol putih ketika masih muda.

Lidah buaya dapat berkembang biak dengan tunas.

Dalam pertumbuhannya, lidah buaya akan menciptakan sebuah simbiosis bersama jamus, sehingga dapat meningkatkan ketersediaan mineral di tanah.

Apabila ditanam di pot, lidah buaya memerlukan tanah yang berpasir dan cukup kering, serta sinar matahari yang cukup, tidak terlalu menyengat atau redup.

Sebab, tanaman lidah buaya dapat terluka jika ditanam di tanah yang lembap dan sinar matahari menyengat.

Penjelasan manfaat

Lidah buaya sudah banyak dipergunakan sebagai produk kecantikan dan kesehatan sejak zaman Mesir Kuno dan Yunani Kuno.

Banyak negara yang sudah membudidayakan lidah buaya, termasuk di wilayah kering.

Saat ini, lidah buaya banyak dimanfaatkan sebagai produk kesehatan komersial, seperti gel lidah buaya yang dapat meredakan penyakit kulit.

Demikianlah paparan mengenai kumpulan contoh teks laporan hasil observasi lidah buaya yang sesuai dengan struktur.

Baca Juga: 7 Contoh Teks Laporan Hasil Observasi tentang Lingkungan Rumah

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm