Perbedaan Besaran Pokok dan Besaran Turunan dalam Pelajaran Fisika

24 Juli 2023 09:00 WIB
Ilustrasi Perbedaan Besaran Pokok dan Besaran Turunan
Ilustrasi Perbedaan Besaran Pokok dan Besaran Turunan ( https://www.silabus.web.id/)

Maka, untuk tahu lebih jauh, simak penjelasan berikut ini.

Perbedaan Besaran Pokok dan Besaran Turunan

Besaran Pokok

Besaran pokok adalah besaran yang tidak tergantung pada besaran-besaran yang lain. Besaran ini dapat diukur secara langsung dan dijadikan dasar besaran lain. 

Dalam sistem internasional (SI), terdapat 7 besaran pokok, yaitu: 

1. Panjang dengan satuan meter (m)
2. Massa dengan satuan kilogram (kg)
3. Waktu dengan satuan sekon (s)
4. Suhu dengan satuan Kelvin (K)
5. Kuat arus listrik dengan satuan ampere (A)
6. Intensitas cahaya dengan satuan candela (cd)
7. Jumlah zat dengan satuan mol (mol)

Besaran Turunan

Besaran turunan adalah besaran yang satuannya diturunkan dari besaran pokok. 

Baca Juga: Apa Pengertian Gaya? Bagaimana Sifat dan Macam-macam dari Gaya?

Diturunkan artinya dijabarkan atau diperoleh dari penggabungan dengan cara perkalian dan atau pembagian. 

Contoh besaran turunan, yaitu sebagai berikut. 

1. Luas dengan satuan meter persegi (m2)
2. Volume dengan satuan meter kubik (m3)
3. Massa jenis dengan satuan kilogram per meter kubik (kg/m3)
4. Kecepatan dengan satuan meter per sekon (m/s)
5. Percepatan dengan satuan meter per sekon kuadrat (m/s2)
6. Gaya dengan satuan Newton (N)
7. Tekanan dengan satuan Pascal (P)
8. Usaha dengan satuan Joule (J)

Lalu, apakah perbedaan dari kedua jenis besaran tersebut? Coba kamu perhatikan lagi definisi masing-masing besaran.

Perbedaan dapat dilihat dari pengertiannya, yaitu besaran pokok tidak bergantung dengan besaran lain, sedangkan besaran turunan bergantung dengan besaran pokok. 

Selain itu, satuan dari besaran turunan merupakan hasil perkalian atau pembagian dari satuan SI pada besaran pokok. Sedangkan besaran pokok sudah memiliki satuan dari SI. 

Demikian penjelasan mengenai perbedaan besaran pokok dan besaran turunan sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 30+ Contoh Perubahan Fisika dan Kimia yang Ada di Sekitar Kita!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm