Seoul, Sonora.ID - Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Seoul, bekerja sama dengan Indonesia Investment Promotion Center (IIPC) Seoul dan The Korea Herald, melaksanakan Forum Bisnis dalam rangka 50 Tahun Persahabatan Indonesia-Korea pada tanggal 25 Juli 2023 di Seoul Dragon City, Kota Seoul, Korea Selatan.
Tema forum bisnis ini diangkat guna mempererat persahabatan dan memperkuat kemitraan di bidang perdagangan dan industri yang merupakan penegasan dari catatan perjalanan Indonesia dan Korea untuk mengarungi dinamika kolaborasi internasional dan inovasi untuk mendukung pertumbuhan ekonomi kedua negara.
Acara luar biasa ini, yang didukung oleh Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Kementerian Perdagangan, Kementerian Perindustrian, dan Bank Indonesia, menandai momen bersejarah dalam perayaan 50 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Korea.
Forum ini berfungsi sebagai katalisator yang kuat untuk menggali potensi besar dalam perdagangan, industri, dan investasi antara kedua negara.
Dalam sambutannya, Bapak Gandi Sulistiyanto, Duta Besar Republik Indonesia untuk Republik Korea, menyatakan Forum Bisnis ini menandai tonggak bersejarah dalam perayaan 50 tahun hubungan diplomatik antara Indonesia dan Korea.
Baca Juga: Maskapai Garuda Indonesia Siap Dukung Pemerintah Sukseskan Program G to G Indonesia - Korea
Ini merupakan hasil dari serangkaian Forum Bisnis tentang kerja sama ekonomi yang dimulai pada Februari 2023, yang didedikasikan untuk memperingati hubungan saling menguntungkan antara kedua negara.
Diharapkan, forum ini bisa menjadi katalisator hubungan Indonesia dan Korea di masa depan yang semakin menyejahterakan kedua negara.
Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia Airlangga Hartarto menyampaikan sambutannya melalui Video Message, dan memberikan wawasan berharga mengenai kebijakan pemerintah serta insentif yang bertujuan untuk mendorong kerja sama perdagangan dan industri yang lebih erat dengan Korea.
Forum Bisnis ini menghadirkan pembicara dari kalangan Pemerintah dan Swasta kedua negara antara lain Bapak Edy Prio Pambudi, Deputi Menko Perekonomian bidang Kerja Sama Ekonomi Internasional; Bapak Johannus Nangoi, Ketua GAIKINDO; Mr. Lee Youngtack, Presiden Hyundai Motor Company untuk Pengembangan Bisnis di ASEAN.