Sonora.ID - Simak ulasan tentang cara mengatasi hidung tersumbat dengan mudah agar pernapasan lancar.
Hidung tersumbat merupakan salah satu permasalahan yang pasti pernah dialami setiap orang.
Saat hidung tersumbat, kita akan kesulitan untuk bernapas dengan nyaman.
Selain disebabkan flu, kondisi ini juga bisa terjadi akibat alergi debu, asap atau bahkan cuaca yang terlalu dingin.
Meski begitu, kita bisa segera mengatasi hidung tersumbat dengan beberapa cara mudah.
Berikut ulasan selengkapnya.
Baca Juga: 14 Cara Mengatasi Kram Perut Secara Alami dan Medis
Cara Mengatasi Hidung Tersumbat Secara Alami
Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengurangi keluhan hidung tersumbat, di antaranya:
1. Berjemur di Bawah Matahari
Saat hidung tersumbat, kita perlu menjaga suhu tubuh kembali hangat.
Caranya dengan berjemur di bawah sinar matahari saa pagi hari, sekitar pukul 7-9 pagi.
Hidung yang tersumbat bisa segera sembuh dan pernapasan kembali lancar.
2. Kompres Hangat
Kompres dengan air hangat bisa membantu meredakan kondisi hidung tersumbat.
Caranya dengan merendam handuk pada air hangat kemudian peras.
Tempelkan handuk hangat pada area hidung dan dahi agar pernapasan lancar.
3. Hirup Uap Hangat
Kita juga bisa menghirup uap hangat untuk mengatasi masalah hidung tersumbat.
Cukup dekatkan wajah pada wadah berisi air hangat.
Hirup perlahan uap tersebut sampai pernapasan lega.
4. Minum Air Hangat
Minum air hangat bisa membantu meredakan hidung tersumbat.
Selain air putih hangat, bisa juga mengonsumsi jahe hangat.
5. Mandi Air Hangat
Hidung yang sedang tersumbat bisa diatasi dengan mandi air hangat.
Uap panas yang dihirup dari air hangat bisa membantu mengencerkan lendir pada hidup sehingga pernapasan pun lancar.
Baca Juga: Cara Mengatasi Sesak Nafas Karena Batuk dan Penyebabnya
6. Pakai Minyak Eucalyptus
Oleskan minyak eucalyptus pada dada, leher dan hidung yang tersumbat.
Cara ini ampuh untuk melancarkan pernapasan.
7. Pakai Humidifier
Jika memiliki humidifier di ruangan, nyalakan untuk membantu mengatasi hidung tersumbat.
Humidifier baik untuk menjaga kelembapan serta menyerap debu.
8. Pakai Semprotan Hidung
Cara mengatasi hidung tersumbat selanjutnya yaitu dengan menggunakan semprotan hidung.
Kandungan garam dan dekongestan pada semprotan hidung dapat mengatasi masalah hidup mampet.
Meski begitu, hal ini perlu dikonsultasikan dulu dengan dokter.
9. Pakai Neti Pot
Dikutip dari Kompas.com, neti pot dapat dimanfaatkan untuk mengeluarkan ingus pada hidung.
Gunakan air sulingan atau steril agar manfaatnya lebih efektif.
10. Konsumsi Makanan Pedas
Bagi yang suka makan pedas, bisa mengikuti cara ini untuk mengatasi masalah hidung tersumbat.
Kandungan capsaicin pada makanan pedas dapat membantu mengeluarkan ingus di hidung sehingga pernapasan menjadi lancar.
Namun jika tidak terbiasa atau memiliki riwayat sakit maag, sebaiknya hindari makanan pedas.
11. Ubah Posisi Tidur
Hidung yang tersumbat bisa terjadi karena posisi tidur yang keliru.
Cobalah posisikan kepala lebih tinggi dari badan untuk mengatasinya.
Baca Juga: 6 Makanan yang Dilarang untuk Penderita Bronkitis, Hindari!
12. Konsumsi Obat Alergi
Jika cara alami kurang berhasil, bisa juga dibantu dengan konsumsi obat alergi atau antihistamin.
13. Oleskan Salep Mentol
Salep yang mengandung mentol dapat mengatasi hidung tersumbat.
Oleskan di area dada atau atas mulut untuk meredakan kondisi ini.
14, Konsumsi Obat Pereda Nyeri
Obat pereda nyeri, seperti paracetamol, ibuprofen, dan naproxen dapat membantu mengatasi kondisi hidung tersumbat secara tidak langsung.
Demikian ulasan tentang cara mengatasi hidung tersumbat yang bisa dicoba. Semoga pernapasan kembali lancar!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News