Lagu milik penyanyi asal Inggris ini diunggah di akun YouTube pada 2017 dan ditonton 6 miliar kali dengan 31 juta tanda suka.
3. See You Again-Wiz Khalifa ft. Charlie Puth
"See You Again" diunggah di akun YouTube Wiz Khalifa yang memiliki 27,6 juta subscriber.
Video musik ini sudah ditonton 5,9 miliar kali.
Lagu yang menjadi soundtrack Furious 7 ini juga disukai 41 juta kali sejak dibagikan pada 2015.
Baca juga: Lirik dan Makna Lagu CAKE dari ITZY, Lengkap dengan Terjemahan
4. Uptown Funk-Mark Ronson ft Bruno Mars
"Uptown Funk" yang diunggah pada 2014 ini sudah ditonton lebih dari 4,9 miliar kali.
Dalam video musiknya, Bruno Mars tampak menari-nari mengenakan topi dan kacamata.
Video ini diberi tanda suka oleh 20 juta orang di seluruh dunia.
5. PSY-Gangnam Style
Video musik yang pernah menggemparkan dunia pada 2015 ini diputar 4,8 miliar kali.
Gerakan dalam video musik asal Korea Selatan ini sempat begitu populer. Hingga kini, "Gangnam Style" disukai 27 juta orang.
Baca juga: Lirik dan Terjemahan Barbie World - Nicky Minaj feat Ice Spice
6. Dame Tu Cosita-El Chombo ft. Cutty Ranks
"Dame Tu Cosita" sempat hits karena tarian di dalam video musiknya.
Lagu berbahasa latin ini disukai 17 juta kali di akun YouTube Ultra Records.
Lagu ini juga dibanjiri 724 ribu komentar sejak di-upload pada 6 April 2018.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News