Pengertian Fotografi: Sejarah, Jenis, dan Tekniknya

2 Agustus 2023 14:25 WIB
( )

Sonora.ID - Saat ini fotografi bukanlah istilah yang asing di telinga masyarakat karena siapa saja bisa membidik objek dengan kamera ponsel mereka.

Namun, apa sebenaranya pengertian fotografi?

Melansir Photography Life, fotografi adalah seni menangkap cahaya dengan kamera, biasanya melalui sensor digital atau film, untuk menghasilkan gambar.

Dengan perlengkapan kamera yang tepat, Anda bahkan dapat memotret panjang gelombang cahaya yang tidak terlihat oleh mata manusia, termasuk UV, inframerah, dan radio.

Baca Juga: 4 Struktur Teks Eksposisi Beserta Pengertian, Ciri-ciri dan Contoh

Sejarah Singkat Fotografi

Fotografi berwarna mulai menjadi populer dan dapat diakses dengan dirilisnya film "Kodachrome" karya Eastman Kodak pada tahun 1930-an.

Sebelum itu, hampir semua foto adalah monokromatik – meskipun segelintir fotografer, yang mengikuti garis antara ahli kimia dan alkemis, telah menggunakan teknik khusus untuk menangkap gambar berwarna selama beberapa dekade sebelumnya.

Anda akan menemukan beberapa galeri foto menarik dari tahun 1800-an atau awal 1900-an yang diambil dengan warna penuh, patut ditelusuri jika Anda belum pernah melihatnya.

Teknik-teknik Fotografi

Ada banyak teknik fotografi yang akan menambah variasi dan keindahan foto sehingga menarik dan tidak monoton. Simak dalam artikel berikut.

· Zooming

Zooming adalah teknik yang membuat objek utama terlihat jelas, sementara background terlihat kabur. Teknik ini berfungsi untuk mempertegas objek dan membuatnya makin mencolok.

· Panning

Panning adalah salah satu teknik fotografi yang digunakan untuk membekukan gerakan pada benda yang bergerak. Cara melakukan panning adalah dengan menggerakan kamera searah dengan arah gerakan objek yang ingin dibidik sehingga objek akan tampak focus, sementara background akan tampak kabur.

· Freezing

Adalah teknik memotret pada sebuah objek yang sedang bergerak, misalnya air, orang yang sedang berolahraga, dengan seolah-olah kita dapat menghentikan objek yang sedang bergerak tersebut. Cara mengaplikasikan teknik tersebut adalah dengan menggunakan kecepatan /shutter speed lensa yang tinggi.

· Macro

Macro adalah teknik foto yang diambil dengan jarak yang sangat dekat untuk mendapatkan detail yang tinggi pada sebuah objek berukuran kecil. Foto makro biasannya memiliki rasio 1:1 dimana gambar yang dihasilkan sama ukurannya dengan benda aslinya.

· Siluet

Siluet adalah teknik foto dimana objek terlihat gelap sedangkan background atau latar belakang foto memiliki warna yang lebih terang. Cara mengaplikasikan teknik ini adalah dengan menempatkan objek atau subjek di depan cahaya dengan mengatur exposure di kamera.

· Bulb

Bulb adalah teknik foto menggambar menggunakan cahaya, berbeda dengan pengertian fotografi yang melukis dengan cahaya. Bulb memotret cahaya di atas cahaya. Cara pengaplikasian teknik ini adalah dengan mengatur shutter speed kamera selama mungkin sehingga akan mendapatkan garis-garis yang dihasilkan oleh objek bercahaya yang berjalan.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm