Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "Resep Membuat Es Alpukat Cokelat Milo, Bisa Jadi Ide Bisnis".
Coklat menjadi salah satu makanan yang dianggap mampu menaikan mood lantaran beberapa kandungan didalamnya.
Selain enak dan mampu menaikan mood Coklat juga kaya akan nutrisi dan gizi.
Kandungan Nutrisi pada Cokelat 604 kalori, 7,87 gram protein, 43,06 g lemak, 46,36 g karbohidrat, 11.00 g serat makanan, 24,23 gram gula pasir, 12,02 miligram zat besi, dan 230,00 miligram magnesium.
Salah satu rekomendasi menu yang bisa dibuat dari coklat adalah ES Alpukat Cokelat Milo. Jika tertarik untuk membuatnya berikut alat dan bahan yang digunakan:
Baca Juga: Resep Membuat Soto Ayam Kampung Bening Khas Yogyakarta
Bahan-bahan yang diperlukan:
3 buah alpukat matang
2-3 sachet kental manis cokelat
2 bungkus susu Milo
1 sdm gula pasir
es batu serut secukupnya
Cara membuat:
Siapkan gelas ukuran besar atau sesuai selera. Belah buah alpukat, kemudian belah menjadi dua bagian.
Setelah itu, keruk daging alpukat, lalu masukkan ke dalam gelas. Tambahkan gula pasir, kemudian hancurkan dengan sendok sampai lembut.
Masukkan es batu serut, lalu tambahkan kental manis cokelat di atasnya.
Tambahkan bubuk Milo secukupnya atau sesuai selera. Es alpukat cokelat milo siap disajikan.
Baca Juga: Resep Puding Karamel ala Jepang, yang Viral dan Lembut di Mulut