Teks Deskripsi: Pengertian, Jenis, Struktur, dan Contohnya

6 Agustus 2023 07:00 WIB
Ilustrasi pengertian, jenis, struktur, dan contoh teks deskripsi.
Ilustrasi pengertian, jenis, struktur, dan contoh teks deskripsi. ( Freepik)

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai pengertian, jenis, struktur, dan contoh teks deskripsi bahasa Indonesia.

Teks deskripsi adalah salah satu jenis teks yang bertujuan untuk menggambarkan atau menjelaskan suatu objek, tempat, orang, atau peristiwa dengan detail dan jelas.

Tujuan dari teks deskripsi adalah agar pembaca atau pendengar dapat membentuk gambaran yang lengkap dan hidup tentang apa yang dijelaskan dalam teks tersebut.

Dalam teks deskripsi, penggunaan bahasa yang deskriptif dan imajinatif sangat penting agar pembaca dapat merasakan dan memahami dengan lebih baik apa yang sedang dijelaskan.

Penjelasan dalam teks deskripsi dapat berupa ciri-ciri fisik, karakteristik, suasana, atau perasaan terhadap objek atau peristiwa.

Dalam berbagai kasus, teks deskripsi dapat ditemui dalam berbagai bentuk, seperti dalam cerita narasi, laporan, deskripsi tempat wisata, profil orang, dan banyak lagi.

Dalam dunia kebahasaan, keahlian dalam menyusun teks deskripsi sangat diperlukan untuk mempengaruhi pembaca dengan cara yang persuasif dan menggugah rasa ingin tahu.

Adapun dalam artikel ini, kita akan membahas lebih jauh soal jenis, struktur, dan contoh teks deskripsi.

Baca Juga: 9 Contoh Karangan Deskripsi Bahasa Indonesia yang Mudah Dipahami

Lewat artikel ini, pembaca diharap dapat mengembangkan kemampuan menulis dan mengomunikasikan ide secara efektif dalam berbagai konteks. 

Maka, untuk tahu lebih jauh, simak paparan soal jenis, struktur, dan contoh deskripsi sebagaimana yang Sonora kutip dari Bola.com berikut ini.

Jenis Teks Deskripsi

Ditinjau dari bentuknya, teks deskripsi dibedakan menjadi dua kategori, yaitu teks deskripsi yang berdiri sendiri sebagai teks dan teks deskripsi yang menjadi bagian teks lain (cerpen, novel, lagu, iklan, dll). Sementara berdasarkan objeknya teks deskripsi dibedakan menjadi tiga, yaitu:

1. Teks deskripsi subjektif adalah teks deskrisi yang penggambaran objeknya menurut kesan yang dimiliki oleh penulis teks.

2. Teks deskripsi spasial adalah teks deskripsi yang menggambarkan objek berupa tempat, benda, ruang, dan lainnya.

3. Teks deskripsi objektif adalah teks deskripsi yang menggambarkan objek apa adanya/berdasarkan keadaan yang sebenarnya tanpa penambahan opini dari penulis.

Struktur Teks Deskripsi

1. Identifikasi/Penyataan Umum: berisi gambaran umum sebuah objek.

Baca Juga: 8 Cara dan Beberapa Contoh Deskripsi Diri yang Menarik untuk Membuat CV!

2. Deskripsi Bagian: berisi gambaran lebih lanjut dari deskripsi umum secara jelas dan terperinci untuk memberikan efek emosional pada pembaca sehingga apa yang digambarkan dalam teks seolah-olah bisa dilihat, didengar, maupun dirasakan sendiri oleh pembaca.

3. Penutup/Kesan

Contoh Teks Deskripsi

Harimau Sumatra

Harimau Sumatra atau yang memiliki nama ilmiah Panthera Tigris Sumatrae adalah salah satu satwa endemik Indonesia yang menarik. Harimau ini memiliki penampakan yang khas dan berbeda dari jenis harimau lain pada umumnya. Harimau Sumatra memiliki motif belang yang berwarna oranye dan hitam.

Pola hitamnya memiliki ukuran lebar dan jaraknya cukup rapat, kadang sampai dempet. Bisa dibilang, belang Harimau Sumatra tampak lebih tipis daripada sub spesies harimau lainnya. Motif belang ini adalah salah satu kekuatan harimau jenis ini untuk berkamuflase.

Selain itu, motif belangnya ini juga yang berperan sebagai pembeda setiap individu harimau dengan individu lain. Motif ini menyerupai fungsi pola sidik jari manusia yang khas satu sama lain. Di antara semua sub spesies harimau, Harimau Sumatra memiliki warna yang paling gelap. Sub spesies ini juga memiliki lebih banyak janggut dan surai dibanding sub spesies harimau lainnya.

Selain itu, ukuran tubuhnya juga paling kecil. Untuk Harimau Sumatra jantan, panjang rata-rata tubuhnya hanya 92 inci dari kepala ke kaki atau sekitar 250 cm, dengan berat sekitar 300 pon atau sekitar 140 kg. Jantan dewasa bisa juga mencapai tinggi 60 cm. Sementara Harimau Sumatra betina rata-rata panjangnya 78 inci atau sekitar 198 cm dengan berat 200 pon atau sekitar 91 kg.

Bagian jari-jari Harimau Sumatra juga unik karena terdapat selaput. Selaput di antara jari-jari Harimau Sumatra ini menjadikannya perenang yang handal. Ia mampu berenang dengan cepat sehingga mampu berburu mangsa di air. Ia berbeda dengan kucing peliharaan pada umumnya yang tidak menyukai air.

Demikian paparan mengenai pengertian, jenis, struktur, dan contoh teks deskripsi sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: 3 Contoh Teks MC Acara 17 Agustus di Desa, Lengkap dengan Susunan Acaranya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm