Kumpulan Contoh Sinopsis, Lengkap dengan Pengertian dan Cara Membuatnya

15 Agustus 2023 16:45 WIB
Ilustrasi contoh sinopsis
Ilustrasi contoh sinopsis ( freepik.com)

Sonora.ID - Melalui artikel ini, kamu bisa mendapatkan penjelasan terkait contoh sinopsis yang dilengkapi dengan pengertian serta cara membuatnya.

Sinopsis merupakan salah satu aspek yang tidak dapat lepas dari karya sastra untuk memberikan sebuah gambaran umum kepada para pembaca atau penikmat karya.

Kamu dapat membuat sendiri sebuah sinopsis dari satu karya sastra dengan menyimak beberapa contoh sinopsis sebagai referensinya.

Namun, kamu harus mengetahui lebih dahulu pengertian serta cara membuat sinopsis sebelum menyimak contoh dari sinospsi yang ada.

Berikut Sonora ID bagikan informasi lengkap terkait sinopsis yang dilengkapi dengan pengertian, cara membuat, dan contohnya.

Pengertian Sinopsis

Baca Juga: 3 Teks Argumentasi tentang Jagung yang Singkat dan Sesuai Strukturnya

Sinopsis diambil dari kata synopical yang memiliki arti 'ringkasan', sehingga dapat didefinisikan sebagai ringkasan dari suatu karya, baik fiksi maupun non-fiksi.

Umumnya, sinopsis digunakan bersamaan dengan karya sastra yang diringkas agar pembaca dapat mengetahui gambaran umum atau abstrak dari suatu karya sastra.

Tentu saja, kamu bisa membuat sinopsis sendiri dengan mengetahui cara-cara yang harus diperhatikan secara seksama.

Cara Membuat Sinopsis

Terdapat lima langkah utama yang dapat kamu lakukan untuk membuat sebuah sinopsis dengan mudah, yaitu:

  • Membaca naskah asli yang sudah ada untuk mengetahui kesan umum dari penulis
  • Mencatat gagasan utama dan menggaris bawahi seluruh gagasan/ide-ide penting di dalam suatu karya sastra
  • Menulis sebuah ringkasan berdasarkan gagasan-gagasan utama yang sebelumnya sudah ditulis secara lengkap. Pastikan kamu menggunakan kalimat efektif untuk menarik minat pembaca
  • Dialog serta monolog dari tokoh cukup ditulis isi atau garis besarnya saja
  • Ringkasan atau sinopsis tidak boleh menyimpang atau keluar dari alur cerita yang sudah dituliskan di dalam karya sastra

Contoh Sinopsis

Apabila kamu sudah memahami pengertian dan cara membuat sinopsis dengan baik, maka kamu dapat menyimak beberapa contoh yang bisa menjadi referensimu dalam menulis berikut ini:

1. Sinopsis Novel 'Negeri 5 Menara'

Alif lahir di pinggir Danau Maninjau dan tidak pernah menginjak tanah di luar ranah Minangkabau. Masa kecilnya adalah berburu durian runtuh di rimba Bukit Barisan, bermain bola di sawah berlumpur, dan tentu mandi berkecipak di air biru Danau Maninjau.

Baca Juga: Struktur Teks Laporan Hasil Observasi: Deskripsi Manfaat adalah..

Tiba-tiba saja dia harus naik bus tiga hari tiga malam melintasi punggung Sumatra dan Jawa menuju sebuah desa di pelosok Jawa Timur. Ibunya ingin dia menjadi Buya Hamka walau Alif ingin menjadi Habibie.

Dengan setengah hati dia mengikuti perintah Ibunya: belajar di pondok. Di kelas hari pertamanya di Pondok Madani (PM), Alif terkesima dengan "mantra" sakti man jadda wajada. Siapa yang bersungguh-sungguh pasti sukses.

Dipersatukan oleh hukuman jewer berantai, Alif berteman dekat dengan Raja dari Medan, Said dari Surabaya, Dulmajid dari Sumenep, Atang dari Bandung dan Baso dari Gowa. Di bawah menara masjid yang menjulang, mereka berenam kerap menunggu maghrib sambil menatap awan lembayung yang berarak pulang ke ufuk.

Bagaimana perjalanan mereka ke ujung dunia ini dimulai? Siapa horor nomor satu mereka? Ikuti perjalanan hidup yang inspiratif ini langsung dari mata para pelakunya. Negeri Lima Menara adalah buku pertama dari sebuah trilogi.

2. Sinopsis Drama Korea 'Black Knight' 

Berikut merupakan sinopsis dari drama korea berjudul Black Knight, dikutip dari laman wolipop.

Diadaptasi dari webtoon, Black Knight menggambarkan situasi di tahun 2071 ketika dunia telah dihancurkan oleh polusi udara mematikan. Hanya sekitar 1% dari populasi yang selamat dan terbentuk kelas sosial.

Orang-orang jarang meninggalkan rumahnya dan ketika melakukannya, mereka memerlukan masker gas karena polusi udara. Warga pun bergantung dengan layanan parcel untuk kebutuhannya.

Ksatria 5-8 (pemain Kim Woo Bin) adalah kurir legendaris yang terampil dalam pertempuran. Dia membantu kelangsungan hidup umat manusia dengan mengantarkan oksigen di siang hari dan menjalani kehidupan ganda sebagai 'Ksatria Hitam' di malam hari.

Suatu hari, Ksatria 5-8 bertemu anak laki-laki Yoon Sa Wol (pemain Kang Yeon Seok), yang menjadi pengungsi. Yoon Sa Wol sendiri telah bercita-cita menjadi seorang ksatria dan mengagumi sosok Ksatria 5-8.

Hidupnya diselamatkan oleh seorang perwira Seol Ah (pemain Esom) yang menjadi sosok keluarganya. Ksatria 5-8 pun memutuskan untuk melatih Yoon Sa Wol agar menjadi seorang ksatria seperti dirinya.

3. Sinopsis Cerita 'Catatan Seorang Demonstran'

Soe Hok Gie adalah seorang mahasiswa di FSUI.

Saat menjadi mahasiswa, ia dikenal rajin menulis dan mempublikasikan beberapa pikirannya di berbagai media cetak seperti surat kabar.

Semua karya Gie kemudian dijadikan buku yang sedang kamu pegang.

Melalui buku ini, kamu akan mengetahui apa saja tulisan yang sudah dibuat oleh almarhum Gie.

Itulah ulasan tentang kumpulan contoh sinopsis yang dapat kamu jadikan sebagai referensi dalam membuat sinopsis; sudah paham?

Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm