40 Pantun Perkenalan Diri Ospek Mahasiswa Baru 2023: Lucu dan Keren

17 Agustus 2023 10:00 WIB
Pantun perkenalan diri Ospek atau PKKMB mahasiswa baru (maba) 2023 yang lucu dan keren.
Pantun perkenalan diri Ospek atau PKKMB mahasiswa baru (maba) 2023 yang lucu dan keren. ( Freepik)

Sonora.ID - Memperkenalkan diri lengkap dari nama, asal, fakta menarik, dan motivasi kuliah kerap menjadi salah satu tugas yang diberikan kepada para mahasiswa baru (maba) saat Ospek atau PKKMB.

Tugas memperkenalkan diri tersebut biasanya dikumpulkan dalam bentuk video yang diunggah ke media sosial seperti Instagram dan TikTok.

Supaya terkesan unik dan beda dari lainnya biasanya para mahasiswa baru diberikan kebebasan untuk berkreasi dalam tugas Ospek ini.

Banyak mahasiswa baru yang memilih untuk memperkenalkan diri dengan menggunakan pantun perkenalan diri yang lucu dan unik.

Jika kamu berniat untuk melakukan hal yang sama, kamu dapat menyimak kumpulan contoh pantun perkenalan diri Ospek mahasiswa baru 2023 yang lucu dan keren berikut ini, dikutip dari berbagai sumber.

Baca Juga: 30 Contoh Caption Twibbon Mahasiswa Baru (Maba) Untuk Ospek PKKMB 2023

Pantun Perkenalan Diri Ospek Mahasiswa Baru 2023 yang Lucu dan Keren

Pantun 1

Peti lepas tidak dipaku

Pakunya hilang di dalam gua

Ilham adalah namaku

Anggota kelompok dua

Pantun 2

Ibu-ibu sedang berlari

Tampak tertawa dan bahagia

Salam, aku Rini

Putri sulung baik hatinya

Pantun 3

Burung merpati memakan nanas

Masih segar manis rasanya

Nama saya Putri Syahnas

Salam kenal untuk semua

Pantun 4

Di meja, ada buah mangga

Sudah habis dimakan Papa

Perkenalkan, namaku Annisa

Siswa baru di IPA dua

Pantun 5

Jalan-jalan entah ke mana

Membawa uang hanya 20 ribu

Halo, teman-teman semua!

Saya Hendi mahasiswa baru

Pantun 6

Ada tahta, ada harta

Dicari demi kebahagiaan

Saya Laeli dari Surabaya

Datang kemari untuk berteman

Pantun 7

Anak kecil berlari-lari

Sambil tertawa bahagia

Salam manis dari saya Aini

Putri bungsu yang baik hatinya

Pantun 8

Pergi berlibur ke Kota Kediri

Dengan keluarga naik kereta

Nama saya Wulandari

Gadis cantik asal Surakarta

Pantun 9

Pergi jalan-jalan entah kemana

Membawa uang hanya sepuluh ribu

Hai teman-teman semua

Saya Gilang mahasiswa baru

Pantun 10

Di meja ada markisa

Sudah habis dimakan Opa

Perkenalkan nama saya Annisa

Siswa baru jurusan IPA

Pantun 11

Pergi ke pantai cari kerang

Kembali juga dapat ikan

Saya Rani dari sekolah seberang

Pindah kemari bertemu kalian

Pantun 12

Di dapur ibu masak sawi

Ibu memasak sambil pakai kebaya

Nama saya Ratna Dewi

Asal saya dari Surabaya

Pantun 13

Di pantai ada pria tampan

Ku dekati agar dapat dirayu

Maksud hati saya ingin berkenalan

Nama saya adalah Ayu

Pantun 14

Banyak cari hak paten

Harga uang semakin turun

Kali ini ada Niken

Cewek berani dari Madiun

Pantun 15

Ke toko beli pala

Toko yang sangat indah

Mari kenalkan Dilla

Anak baru di sekolah

Pantun 15

Banyak belajar aksara

Demi pahami dunia ini

Kenalkan saya Mira

Anak baru di kelas ini

Pantun 16

Jalan-jalan ke pasar Rabu

Tak lupa membeli buah duku

Selamat pagi teman teman ku

Perkenalkan namaku kalulu

Pantun 17

Makan siang layaknya bakwan

Bakwan dimakan bersama sambal

Senang hari bisa berteman

Dari Jakarta saya berasal

Pantun 18

Jalan-jalan ke Kota Jakarta

Singgah sejenak di Taman Mini

Assalamualaikum teman semuanya

Izinkan saya memperkenalkan diri

Pantun 19

Pergi ke toko membeli meja

Tidak lupa membeli sepatu

Nama saya Adinda

Anak dari ayah dan ibu

Pantun 20

Pagi-pagi pergi ke Surabaya membeli pepaya

Pepayanya untuk kekasih hati

Ijin perkenalkan nama saya

Natalia Denada Putri

Pantun 21

Buah ceri buah srikaya

Masih segar enak rasanya

Nama saya Pipit Suraya

Salam kenal kalian semua

Pantun 22

Putih-putih warna burung merpati

Merpati suka terbang tinggi di udara

Perkenalkan saya berdiri di sini

Salam kenal buat teman semua

Pantun 23

Pergi ke pasar bersama mantan

Mantan cantik terlihat rupawan

Salam manis buat kalian

Saya di sini hendak berteman

Pantun 24

Pergi ke kantin di pagi hari

Pergi bersama dengan paman

Eh, kita bertemu di tempat ini

Semoga kita bisa berteman

Pantun 25

Tanam melati di halaman

Bunga mawar yang ditanamkan

Salam kenal hai rekan-rekan

Assalamualaikum aku ucapkan

Pantun 26

Ambil kayu jadikan jembatan

Jembatan dijadikan penyeberangan

Merantau jauh ke Kalimantan

Belajar bersama dengan kalian

Pantun 27

Pohon mangga ada semut rangrang

Telur rangrang dijadikan umpan

Saya tinggal di desa seberang

Pindah ke sini, eh ketemu kalian

Pantun 28

Berjalan kaki si anak muda

Sampai rumah membawa ketan

Ini adalah hari pertama saya

Belajar dengan kalian

Pantun 29

Siang hari menjemur kayu

Basah kembali ditimpa hujan

Saya disini adalah murid baru

Semoga bisa menjalin pertemanan

Pantun 30

Buaya dan batu berebutan

Berebut untuk makan mangga

Cukup sekian pantun perkenalan

Semoga kita saling menjaga

Pantun 31

Jauh-jauh mencari taksi

Agar bisa pulang dengan nyaman

Demi miliki teman dan koneksi

Mari, kita berkenalan

Pantun 32

Ibu guru membuat mi

Kuahnya dicampur teri

Demi terjalin silaturahmi

Izinkan aku perkenalkan diri

Pantun 33

Nama saya Aldi

Lahir di Jambi

Suka Serabi

Gak punya hobi

Pantun 34

Ada baju kain katun

Dibuat baju model kebaya

Ini adalah barisan pantun

Pantun perkenalan dari saya

Pantun 35

Nama saya Novita

Dari Purwakarta

Gede di Jakarta

Suka naik kereta

Pantun 36

Beli barang harus orisinal

Selain itu, belinya tidak boleh asal

Halo semua, salam kenal

Secara personal maupun formal

Pantun 37

Membeli tahu bersama Pak Tua

Gerobak cantik berwarna biru

Halo, teman-teman semua

Aku Elmi siswa baru

Pantun 38

Banyak pedagang di pinggir jalan

Salah satunya menjual ikan

Halo semua teman teman

Perkenalkan nama saya Dian

Pantun 39

Datang nyonya membuat jamu

Jamu dijual buat pemburu

Senang rasanya dapat bertemu

Dapat kenalan sahabat baru

Pantun 40

Pergi ke kota beli cemilan

Sambil hilangkan banyak beban

Marilah kita saling kenalan

Demi menjalin keakraban

Demikianlah paparan mengenai kumpulan contoh pantun perkenalan diri mahasiswa baru untuk Ospek atau PKKMB 2023.

Kumpulan pantun di atas dapat kamu jadikan sebagai referensi. Kamu pun dapat menyesuaikannya dengan nama dan asalmu.

Baca Juga: 40 Quotes Mahasiswa Baru (Maba) yang Penuh Motivasi: Cocok Untuk Caption!

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm