Sonora.ID - Biaya kuliah yang dikeluarkan saat menempuh pendidikan di perguruan tinggi swasta (PTS) tentu berbeda dengan perguruan tinggi negeri (PTN).
Biaya pendidikan di PTN relatif lebih murah dibandingkan di PTS. Perbedaan biaya kuliah itu disebabkan PTS tidak menerima subsidi pemerintah.
Mereka mengelola sarana dan prasarana menggunakan uang kuliah mahasiswa. Karena itu, biaya kuliah di PTS kerap lebih mahal.
Dilansir dari Kompas.com, lima PTS ini biaya kuliahnya sampai puluhan juta per semester.
1. UPH
Universitas Pelita Harapan (UPH) kerap masuk dalam daftar ini. Biaya kuliah satu semester di kampus yang bermarkas di Lippo Village, Tangerang, ini mulai dari Rp17-65 juta.
Program studi yang disediakan UPH, antara lain, Akuntansi, Ilmu Komunikasi, Arsitektur, Teknik Sipil, Teknik Elektro, Biologi, Teknik Industri, Sistem Informasi, Hubungan Internasional, hukum, manajemen, kedokteran, farmasi, dan pariwisata.
2. SGU
Biaya kuliah yang perlu disiapakan siswa agar bisa menempuh pendidikan di Swiss German University (SGU) mulai dari Rp24-28 Juta per semester.
Kampus bertaraf internasional ini memiliki sejumlah program studi, di antaranya, Teknik Mekatronika, Administrasi Bisnis Internasional, Manajemen Hotel dan Pariwisata, Teknologi Pangan, serta Teknik Kimia Farmasi.
Baca Juga: 10 Universitas Terbaik di Indonesia Menurut Kemendikbudristek Tahun 2023
3. President University
Universitas yang terletak di Cikarang ini juga termasuk PTN dengan biaya kuliah paling mahal di Indonesia. Biaya semester jenjang sarjana sekitar Rp30 juta.
Saat ini, President University memiliki empat fakultas, yakni Fakultas Bisnis, Fakultas Ilmu Komputer, Fakultas Teknik, dan dan Fakultas Ilmu Budaya.
4. Universitas Bina Nusantara (Binus)
Binus menghadirkan banyak program studi yang menarik, seperti Manajemen, Akuntansi, Manajemen Bisnis, Psikologi, dan Ilmu Komputer. Namun, untuk dapat berkuliah di Binus, calon mahasiswa perlu menyiapkan uang semester Rp19-25 juta tergantung jurusan.
Angka itu juga belum termasuk biaya sumbangan atau uang pangkal saat pertama kali mendaftar.
5. Trisakti
Biaya semester di Trisakti berkisar Rp14-32 juta tergantung prodi. Sementara uang pangkal mulai dari Rp35-400 juta.
Trisaksi menyediakan beragam program studi, seperti Kedokteran, Kedokteran Gigi, Ekonomi Pembangunan, Manajemen, Akuntansi, Teknik Sipil, Arsitektur, Teknik Mesin, Desain Komunikasi Visual, Teknik Perminyakan, dan Teknik Pertambangan.
Baca Juga: 5 Universitas Terbaik di Dunia, Masa Depan Setiap Lulusan Terjamin!
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News