5 Makanan yang Perlu Dikonsumsi Para Penderita Darah Rendah

18 Agustus 2023 15:32 WIB
Illustrasi darah rendah
Illustrasi darah rendah ( Freepik)

Sonora.ID - Berikut ulasan selengkapnya mengenai "5 Makanan yang Perlu Dikonsumsi Para Penderita Darah Rendah".

Tengah menderita penyakit darah rendah?

Jika iya selain mengkonsumsi obat-obatan serta istirahat penuh ada baiknya untuk mengkonsumsi beberapa makanan.

Konsumsilah beberapa makanan yang dapat menambah darah.

Sedikit informasi darah rendah adalah sebuah kondisi dimana tekanan darah cenderung kurang dari rata-rata atau lebih rendah.

Darah rendah biasa dikenal dengan istilah medis hipotensi.

Umumnya ketika tekanan darah seseorang tidak stabil atau normal hal ini akan membuat organ jantung tidak dapat memasok darah dalam jumlah yang cukup ke seluruh tubuh.

Hal tersebut dapat menjadi pemicu komplikasi penyakit serius bahkan hingga stroke.

Untuk mencegahnya atau memaksimalkan pengobatan, baiknya mengkonsumsi beberapa makanan.

Apa sajakah makanan yang perlu dikonsumsi? Berikut beberapa deretan makanan yang dimaksud:

Baca Juga: 4 Contoh Barang Inferior dengan Pengertian dan Ciri-cirinya 

1. Wortel

Kandungan vitamin A dalam wortel bisa meningkatkan sirkulasi darah dan mengatur tekanan darah hingga stabil.

2. Lemon

Jika Anda mulai merasa lelah, Anda bisa mengonsumsi segelas air perasan lemon (atau juga dikenal dengan infused water) untuk meningkatkan tekanan darah.

3. Buah Bit

Konsumsi buah bit teratur dapat meningkatkan produksi sel darah merah dalam tubuh,sehingga sel darah merah yang sudah rusak bisa segera diganti dengan yang baru.

4. Bayam

Kandungan vitamin E dalam bayam juga bertindak sebagai antioksidan yang dapat membantu tubuh melawan radikal bebas dan mencegah kerusakan sel.

5. Hati Sapi

Makanan ini adalah salah satu sumber vitamin B12 terbaik. Satu porsi 100 gram hati sapi mengandung jumlah B12 yang sangat tinggi.

Menurunnya kadar vitamin B12 justru dapat menyebabkan anemia dan tekanan darah rendah.

Baca Juga: Segera Hindari Makanan Bersuhu Panas Jika Tidak Ingin Kulit Memerah, Simak Ulasannya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm