Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai berbagai contoh pantun nasihat yang menyentuh hati dan memotivasi diri pembaca.
Pantun merupakan bentuk puisi tradisional yang telah lama ada dalam budaya masyarakat Indonesia. Salah satu jenis pantun yang sering dijumpai adalah pantun nasihat.
Di masyarakat, pantun nasihat memiliki peran penting dalam menyampaikan pesan bijak atau nasihat kepada seseorang dengan cara yang indah dan berkesan.
Dalam pantun nasihat, kata-kata dipilih dengan cermat agar mengandung nasihat dan makna mendalam sebagaimana yang ingin disampaikan.
Dalam berbagai kasus, pantun nasihat umumnya digunakan untuk memberikan panduan, saran, atau pengarahan kepada seseorang.
Pesan-pesan moral, kehidupan, atau petuah bijak kerap diungkapkan melalui pantun ini.
Melalui kesan kiasan dan gaya bahasanya yang khas, pantun nasihat mampu merangkai kata-kata menjadi nasihat yang lembut namun penuh makna.
Adapun dalam artikel ini, Sonora akan menyajikan berbagai contoh pantun nasihat.
Baca Juga: 60 Contoh Pantun Nasihat, Penuh Makna untuk Introspeksi Diri
Lewat artikel ini, pembaca diharap dapat lebih memahami nilai-nilai dan pesan-pesan yang terkandung di dalamnya, serta mengaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari.
Maka, untuk tahu lebih jauh, simak paparan mengenai berbagai contoh pantun nasihat sebagaimana yang Sonora kutip dari Bola.com berikut ini.
Contoh Pantun Nasihat
1. Ke pasar cermai membeli kacang polong,
Jatuh di jalan diinjak petani.
Jika tidak ingin menjadi ompong,
Janganlah malas menyikat gigi.
2. Pergi ke sawah ada ularnya,
Main di kali banyak ikannya.
Kalau bermain jangalah lupa,
Salat mengaji tetap dijaga.
3. Kera bemain lempar gelas,
Kancil membuat tali anyaman.
Ayolah teman bersihkan kelas,
Supaya rapi dan juga nyaman.
4. Ke Medan untuk beli ulos,
Membeli ulos yang penuh gambar.
Rajinlah sekolah jangan bolos,
Agar kelak jadi anak pintar.
5. Pagi hari memakan laksa,
Lauknya dari pepes belida.
Jadi anak jangan durhaka,
Supaya hidup selalu bahagia.
6. Di pagi hari petani datang menyemai,
Padi tumbuh disiram sudah.
Jika kamu ingin hidup dalam damai,
Jangan pernah lupa kerjakan ibadah.
Baca Juga: 50 Pantun Romantis Buat Pacar yang Lucu Tapi Bikin Klepek-klepek
7. Hari ini adalah hari Selasa,
Esok hari berganti Rabu.
Jika kamu ingin masuk ke surga,
Ingat ibadah adalah nomor satu.
8. Anak gadis dengan pipi merona,
Memakai gelang dari mutiara.
Agar hidupmu penuh dengan makna,
Cobalah peduli dengan saudara.
9. Ayahku adalah seorang petani,
Bekerja tiap hari di tanah ladang.
Ayo, mari kita belajar hari ini,
Agar masa depan yang datang lebih gemilang.
10. Cepat bergegas agar bisa bertemu,
Bertemu teman bawa gulali.
Kaya harta namun miskin ilmu,
Tentu ia akan merugi dan sakit hati.
11. Nemu gelang di pekarangan,
Tapi gelang sudah karatan.
Siapa nyampah sembarangan,
Pasti pacarnya orang utan.
12. Pak Tegus pergi ke Bali,
Melihat bule sedang menari.
Aduh pantas kau bau sekali,
Kau belum mandi enam hari.
13. Minum kopi di saat hujan,
Memang nikmat sekali rasanya.
Anak baik anak teladan,
Jadi kebanggaan keluarga.
Demikian paparan mengenai berbagai contoh pantun nasihat sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News
Baca Juga: 17 Pantun Cinta Gombal dan Romantis yang Bikin Baper Pasangan