Selain Menambah Garang Tampilan, Inilah 3 Fungsi Adanya Spoiler Pada Mobil  

23 Agustus 2023 16:00 WIB
ilustrasi spoiler mobil
ilustrasi spoiler mobil ( seriouswheels.com)

Sonora.ID - Apakah Sahabat Sonora juga termasuk yang menganggap bahwa spoiler pada mobil hanyalah aksesoris biasa?

Padahal spoiler memiliki fungsi untuk meningkatkan performa mobil secara maksimal.

Sehingga dengan adanya spoiler selain menambah ganteng juga akan menambah kemampuan mobil untuk melibas tikungan terutama pada mobil sport yang memiliki habitat pada sirkuit balap.

Berikut adalah 3 penjelasan mengenai fungsi dari spoiler pada mobil.

Baca Juga: Hyundai Launching Stargazer X, Tampilan Lebih Sporty

1. Meningkatkan kestabilan pada Mobil

Ketika Anda sedang mengemudi di jalan tol yang sepi dan cepat, hal tersebut akan menyebabkan angin yang kuat menyapu kendaraan dari depan.

Jika kemudi tidak diarahkan dengan benar, arah kendaraan bisa terganggu dan bahkan terangkat oleh tekanan angin.

Situasi semacam ini mungkin muncul ketika pengemudi tidak dilengkapi dengan spoiler pada mobilnya.

Hembusan angin yang kuat akan meningkatkan efek angkat pada mobil, sehingga mengakibatkan bagian mobil akan terangkat.

Efek angkat ini dapat diredam dengan pemasangan spoiler pada mobil. Sebagai hasilnya, kendaraan akan menjadi lebih stabil karena mampu melawan efek angkat tersebut.

2. Meningkatkan Aerodinamis

Selain menjadi aksesoris, spoiler juga akan meningkatkan performa mobil, dan efek tersebut akan terasa pada mobil setelah dikendarai dengan kecepatan tinggi.

Hal itu terjadi karena lekukan-lekukan pada spoiler yang akan meningkatkan kestabilan ketika mobil sedang dikendarai.

Itulah alasan mengapa mobil dengan performa tinggi akan dilengkapi dengan spoiler sebagai perangkat tambahan untuk memperbaiki kestabilan.

3. Dapat Menangkis Kotoran pada Bagian Belakang Mobil

Selain meningkatkan performa mobil, keberadaan spoiler juga memiliki manfaat lain, yaitu mampu menjauhkan partikel-partikel debu dan kotoran dari bagian belakang kendaraan.

Sebagai contoh, mobil jenis hatchback seringkali mengalami gangguan aliran udara di bagian belakangnya, yang mengakibatkan banyaknya debu yang berputar di sekitarnya.

Dengan pemasangan spoiler mobil, gangguan aliran udara ini dapat dikurangi, sehingga jumlah kotoran pada kaca bagian belakang juga berkurang.

Bahkan, dampaknya juga meliputi penghalangan terhadap air hujan dan partikel debu yang sulit menempel pada mobil karena spoiler akan meredam turbulensi udara tersebut.

Penulis : Arkan Pradipta

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm