Mengapa Closure Dibutuhkan?
Menurut Better Help, manusia cenderung melihat hidup sebagai sebuah narasi yang memiliki awal, tengah, dan akhir cerita.
Menyusun akhir cerita yang memadai sebagai closure akan menjadi sulit jika hubungan tersebut tiba-tiba berakhir dan keputusan tersebut bukanlah keputusan kita sendiri.
Ketika seseorang mengakhiri hubungan dengan kita, baik itu dalam konteks persahabatan atau hubungan romantis, ia pada dasarnya memberikan narasi tentang mengapa hal itu terjadi.
Dia memiliki pemahaman alasan dibalik berakhirnya hubungan tersebut, yang bisa dianggap sebagai awal, tengah, dan akhir cerita, sementara kita mungkin tidak memiliki pemahamanyang sama.
Baca Juga: Arti Kata Rawr dalam Bahasa Gaul, Ternyata Ungkapan Cinta!
Saat kita mendapat closure, kita mungkin bisa menyusun kembali narasi kita dengan mengatasi miskonsepsi dan mengisi celah-celahnya.
Namun, jika orang lain enggan untuk membantu memberikan closure, kita mungkin akan memiliki pertanyaan-pertanyaan seperti:
Hal-hal ini adalah pertanyaan yang sering muncul dalam pikiran seseorang setelah mengalami perpisahan dan belum memahami apa arti closure.