Niat dan Tata Cara Sholat Rebo Wekasan, Ini Surat yang Dibaca

12 September 2023 12:15 WIB
Ilustrasi niat dan tata cara sholat Rebo Wekasan beserta surat yang dibaca.
Ilustrasi niat dan tata cara sholat Rebo Wekasan beserta surat yang dibaca. ( freepik/rawpixel.com)

Sonora.ID - Rebo Wekasan 1444 H akan jatuh pada 13 September 2023. Simak niat dan tata cara sholat Rebo Wekasan beserta anjuran surat pendek yang dibaca.

Sholat Rebo Wekasan adalah sholat yang umumnya dilakukan pada hari Rabu terakhir di bulan Safar.

Penting untuk diingat bahwa sholat Rebo Wekasan merupakan tradisi dan bukan bagian dari syariat Islam atau nash sharih yang ada dalam ajaran agama. 

Oleh karena itu, hukum pelaksanaannya masih menjadi perdebatan di kalangan ulama, ada yang berpendapat bahwa itu haram, sementara yang lain mengatakan bahwa boleh dilakukan dengan niat sholat sunnah mutlak atau sholat hajat.

Keputusan untuk melaksanakannya atau tidak disesuaikan dengan keyakinan dan pandangan individu masing-masing, apakah akan mengikuti pandangan ulama yang menganggapnya haram atau tetap melaksanakannya dengan niat sholat sunnah.

Baca Juga: Hukum Sholat Rebo Wekasan dalam Islam, Haram atau Diperbolehkan?

Niat Sholat Rebo Wekasan

Sholat Rebo Wekasan tidak boleh diniatkan secara khusus "saya berniat sholat Rebo Wekasan" atau "saya berniat sholat Safar" karena hukumnya haram dan tidak sah, demikian dilansir dari NU Online Lampung.

Oleh karenanya, niat sholat Rebo Wekasan yang dibaca adalah niat sholat sunnah mutlak dua rakaat berikut ini:

أُصَلِّيْ سُنَّةً رَكْعَتَيْنِ لِلّٰهِ تَعَالَى ​​​​​​​​​​​​​​
​​​​​​​Ushallî sunnatan rak’ataini lillâhi ta’âla. (Saya niat shalat sunnah dua rakaat karena Allah ta’ala).

Tata Cara dan Bacaan Sholat Rebo Wekasan

Selengkapnya, simak tata cara beserta bacaan dalam pelaksanaan sholat Rebo Wekasan berikut ini.

1. Mulailah dengan mengucapkan niat untuk melaksanakan sholat sunnah mutlak dua rakaat yang tertulis di atas seraya melakukan takbiratul ihram.

2. Membaca doa iftitah yang dilanjutkan dengan surat Al-Fatihah.

3. Setelah membaca Surat Al-Fatihah, bacalah Surat Al-Kautsar sebanyak 17 kali, Surat Al-Ikhlas sebanyak 5 kali, dan Surat Al-Falaq serta Surat An-Nas satu kali pada setiap rakaat.

4. Lanjutkan sholat seperti biasa dengan dua rakaat.

5. Setelah salam, sampaikan doa.

6. Sholat sunnah mutlak dua rakaat ini dilakukan dua kali.

Baca Juga: 2 Bacaan Doa Rebo Wekasan untuk Tolak Bala: Arab, Latin, dan Artinya

Demikian tadi niat dan tata cara sholat Rebo Wekasan beserta bacaan surat yang dilafalkan. Semoga bermanfaat!

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm