5 Contoh Paradigma Fakta Sosial dalam Kehidupan Sehari-hari

13 September 2023 13:30 WIB
ilustrasi,  Contoh Paradigma Fakta Sosial
ilustrasi, Contoh Paradigma Fakta Sosial ( Freepik)

Sonora.ID - Simak ulasan materi tentang pengertian hingga contoh paradigma fakta sosial dalam kehidupan sehari-hari.

Paradigma adalah pandangan mendasar tentang apa yang menjadi pokok persoalan dalam ilmu pengetahuan.

Paradigma juga dapat diartikan sebagai cara pandang terhadap realitas sosial dan bagaimana realitas sosial tersebut dipelajari.

Sosiologi memiliki paradigma ganda, maksudnya bukan hanya satu paradigma.

Terdapat tiga paradigma dalam sosiologi, yaitu:

Kali ini akan diulas tentang paradigma fakta sosial secara menyeluruh.

Baca Juga: 3 Contoh Paradigma Definisi Sosial: Istilah yang Melibatkan Masyarakat

Pengertian Paradigma Fakta Sosial

Dikutip dari buku Sosiologi Industri dan Pekerjaan oleh Dr. Antonius Purwanto, paradigma fakta sosial adalah paradigma yang memandang realitas sosial sebagai sesuatu yang bersifat eksternal dan objektif.

Karena sifatnya eksternal dan objektif, tindakan individu akan dipengaruhi oleh realitas sosial yang ada.

Para ahli sosiologi yang menggunakan paradigma fakta sosial berpendapatan bahwa gejala-gela sosial bisa diukur seperti halnya gejala-gejala alam dalam ilmu alam.

Paradigma fakta sosial akan membahas dan membicarakan tentang batasan manusia yang mau tidak mau harus ditaati untuk mewujudkan tatanan kehidupan masyarakat yang teratur dan aman.

Contoh Paradigma Fakta Sosial dalam Kehidupan Sehari-hari

Adapun beberapa contoh paradigma fakta sosial seperti:

  • Pengendara di jalan raya saat bertemu lampu merah, mau tidak mau harus berhenti. Dan ketika lampu hijau, harus segera jalan
  • Saat kebijakan PPKM di masa pandemi, di mana seluruh masyarakat Indonesia mau tidak mau harus taat agar penyebaran virus Covid-19 bisa dicegah
  • Pemilik kendaraan bermotor harus melakukan ujian agar mendapatkan Surat Izin Mengemudi (SIM). Dengan memiliki SIM, pengendara baru diperbolehkan berkendara di jalan raya demi keamanan
  • Saat pandemi Covid-19, seluruh masyarakat di Indonesia diwajibkan menggunakan masker di luar rumah
  • Setiap masyarakat Indonesia yang telah berusia 17 tahun ke atas wajib memiliki KTP

Demikian beberapa contoh paradigma fakta sosial lengkap dengan penjelasannya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm