Sonora.ID - Berikut ini adalah sinopsis film Love at First Sight yang sedang trending di platform streaming Netflix.
Love at First Sight adalah film dengan genre komedi romantis asal Amerika yang baru dirilis pada tahun 2023.
Film ini disutradarai oleh Vanessa Caswill dan skenarionya ditulis oleh Katie Lovejoy, berdasarkan novel tahun 2011 The Statistical Probability of Love at First Sight karya Jennifer E. Smith.
Sementara itu, film ini diperankan oleh beberapa artis seperti Haley Lu Richardson, Ben Hardy, Dexter Fletcher, Rob Delaney, Sally Phillips dan Jameela Jamil.
Pada April 2022, Netflix membeli hak film tersebut di seluruh dunia. Love at First Sight tayang perdana di Netflix pada 15 September 2023.
Simak sinopsis film Love at First Sight selengkapnya berikut ini.
Baca Juga: Sinopsis 'Kidnap', Misi Penyelamatan Anak dari Penculikan Berbahaya
Sinopsis Love at First Sight
Sinopsis Love at First Sight bermula saat seorang wanita bernama Hadley Sullivan terburu-buru mengejar pesawat. Ia terburu-buru di bandara untuk berangkat ke London.
Namun sayangnya pesawat itu sudah terbang dan ia ketinggalan pesawat.
Meratapi nasibnya ketinggalan pesawat, Hadley menunggu untuk mendapatkan jadwal penerbangan yang baru. Ketika menunggu, Hadley tak sengaja bertemu dengan seorang pria bernama Oliver.
Saat itu ia ingin mengecas ponselnya namun ternyata kabel chargernya tak berfungsi. Oliver lantas menawarkan miliknya namun saat itu Hadley menjawab dengan ketus.
Namun jawaban Hadley dianggap lucu oleh Oliver hingga terjadi momen yang berkesan. Mereka lantas bercengkrama panjang hingga akhirnya jadwal mereka tiba.
Lalu ketika di pesawat ternyata tempat duduk mereka berdua bersebelahan. Seperti takdir, perjalan Oliver dan Hadley dipenuhi dengan canda tawa.
Baca Juga: Sinopsis 'Expend4bles' atau 'The Expendables 4', Ketika Iko Uwais Menjadi Penjahat!
Mereka menghabiskan waktu di pesawat dengan bercerita dan saling bercengkrama.
Hingga akhirnya mereka berdua sampai ke London dan harus berpisah. Oliver memberikan nomor ponselnya kepada Hadley supaya bisa saling berkomunikasi kembali.
Namun ketika Oliver pergi beberapa saat, ponsel Hadley jatuh dan mati total. Kondisi ponsel tersebut membuatnya kehilangan nomor telepon Oliver.
Kerisauan mulai dirasakan Hadley karena tak bisa menghubungi Oliver yang baru ia temui. Ia merasa bersalah karena nomor telepon Oliver hilang begitu saja.
Lantas apakah Hadley dan Oliver akan bertemu kembali dalam sebuah takdir?
Saksikan kelanjutan kisahnya di film Love At First Sight yang sudah tayang di Netflix.
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.