Sulsel Targetkan Tanam 200 Juta Pohon Pisang Dalam Setahun

25 September 2023 14:30 WIB
Pj Gubernur Sulsel saat meninjau lahan produktif milik PTPN di  Wajo
Pj Gubernur Sulsel saat meninjau lahan produktif milik PTPN di Wajo ( Dok Humas Pemprov Sulsel)

Wajo, Sonora.ID - Komitmen Pj Gubernur Sulsel, Bahtiar Baharuddin dalam menyosialisasikan Gerakan Gemar Menanam Pisang tidak main-main.

Setelah sebelumnya memerintahkan jajarannya menggelar rapat koordinasi, Pj Gubernur juga menjemput bola dengan mengunjungi sejumlah daerah.

Seperti yang dilakukan di Desa Paselloreng, Kecamatan Gilireng, Kabupaten Wajo, baru-baru ini.

Di daerah tersebut, Pj Gubernur manargetkan 5.000 hektar lahan bisa ditanami pisang.

"Saya mendorong ketahanan pangan kita melalui budidaya pisang. Di Wajo itu ada 5.000 hektar. Saya target 100.000 hektar bisa ditanam satu tahun ke depan. Karena ini bisa menjadi sumber penghasilan masyarakat, tetapi belum dibudidayakan," kata Bahtiar.

Baca Juga: Pj Gubernur Sulsel Minta Lahan Produktif PTPN untuk Ditanami Pisang

Adapun dalam satu hektar terdiri dari 1.500 hingga 2.000 pohon pisang.

Jika dikalkulasi, dalam 100.000 hektar lahan, bisa menghasilkan 200 juta pohon.

Bahtiar mengatakan, Pemprov Sulsel akan menyiapkan bibit pisang.

Menurutnya, di Sulsel banyak lahan tidak produktif.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm