15 Contoh Teks MC untuk Acara Formal dan Informal, Paling Lengkap!

2 Oktober 2023 13:10 WIB
Ilustrasi contoh teks MC
Ilustrasi contoh teks MC ( freepik.com)

Alhamdulillah,kita telah sampai di penghujung acara.

Terima kasih kepada ustaz dan bapak ibu yang menyempatkan hadir pada acara pengajian malam ini.

Saya selaku MC dan panitia yang bertugas meminta maaf jika ada salah kata dan perbuatan.

Kamu pamit undur diri.

Wassalamualaikum w. w.

3. Teks MC III

Selamat pagi kepada yang terhormat,

Bapak (nama) selaku kepala sekolah (nama sekolah),

Bapak/ibu guru dan jajaran staf karyawan (nama sekolah),

Serta kepada teman-teman sekalian yang saya cintai.

Sebelum melaksanakan acara pelepasan siswa-siswi (nama sekolah) mari kita panjatkan puji syukur atas rahmat Tuhan Yang Maha Esa.

Berkat-Nya lah kita bisa berkumpul di hari yang berbahagia ini dalam keadaan sehat dan sejahtera.

Semoga acara kita hari ini juga berjalan lancar hingga akhir.

Perkenalkan saya Rizal yang akan memandu acara perpisahan ini hingga akhir.

Pertama saya akan membacakan susunan acara hari ini terlebih dahulu (baca susunan acara dari panitia).

Sekarang, mari kita dengarkan terlebih dahulu sambutan dari kepala sekolah untuk membuka acara di pagi hari ini.

(Berlanjut dengan agenda lainnya sesuai susunan acara)

Tidak terasa tiga jam telah berlalu, dengan berakhirnya acara ini mari kita lepas siswa-siswi (nama sekolah) dengan senyuman.

Saya selaku pembawa acara mengucapkan terima kasih atas waktu dan perhatian dari hadirin sekalian.

Mohon maaf jika saya ada salah kata yang tidak disengaja.

Terus maju dan semangat untuk (nama sekolah), selamat siang! Sukses untuk kita semua!

4. Teks MC IV

Assalamualaikum Wr Wb.

Salam sejahtera bagi kita semua,

Yang terhormat Pembantu Rektor I Universitas ... , Ibu ...

Yang terhormat Dekan Fakultas Teknik Universitas ... , Bapak ...

Yang terhormat, ketua lembaga Yudikatif, Eksekutif, dan Legislatif mahasiswa Fakultas Teknik Universitas ...

Serta segenap hadirin yang berbahagia.

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala karunia-Nya sehingga kita boleh berkumpul di tempat ini dalam rangka pelantikan pengurus Lembaga Eksekutif dan Legislatif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas ...

Selawat dan salam marilah kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad saw. karena telah menyelamatkan kita dari kegelapan. Amin ya Robbal Alamin.

Hadirin yang saya hormati, pertama-tama perkenalkan saya ... dan rekan saya ..., kami berdua sebagai pembawa acara yang akan memandu jalannya acara pada pagi hari ini.

Susunan acara pada kegiatan pelantikan pengurus Lembaga Eksekutif dan Legislatif Mahasiswa Fakultas Teknik Universitas ... yang akan dilaksanakan pada pagi hari ini, sebagai berikut.

  • Pembukaan.
  • Doa.
  • Menyanyikan lagu Indonesia Raya.
  • Sambutan-sambutan
  • Pelantikan pengurus Lembaga Eksekutif dan Legislatif Mahasiswa Universitas xxx oleh Rektor atau yang mewakili.

Hadirin yang kami hormati, akhirnya sampailah kita ke pengujung acara. Kami ucapkan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi saudara-saudari sekalian. Mewakili seluruh panitia penyelenggara, kami memohon maaf bila ada hal-hal dari kami yang kurang berkenan. Terima kasih. Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

5. Teks MC V

Assalamualaikum, salam sejahtera!

Halo semua, apa kabarnya nih? Saya harapkan semua baik, sehat dan tentunya semangat karena hari ini kita punya acara heboh yang bikin kalian semua terhibur. Sudah tahu dong kalau acara hari ini digelar khusus untuk memeriahkan hari ulang tahun kota ...? Kota kebanggan kita semua, iya kan? Semoga kota ... dan warganya selalu diberikan kehidupan yang baik, berkah dan menyenangkan ya!

Baik, hari ini kita punya banyak banget acara hiburan dari sejumlah penampil, yaitu:

  • Tari ... yang akan dibawakan oleh ... sebagai pembuka acara
  • Kemudian ada penampilan dari artis ibu kota ... yang akan membawakan lima lagu untuk kalian semua. Tentunya ... yang paling ditunggu-tunggu kan?
  • Setelah penampilan ... akan ada hiburan stand up comedy dari ... nih teman-teman. Gak tau siapa ...? Aduh, dia komika paling lucu saat ini, dijamin pasti terhibur.
  • Setelah penampilan ... akan ada sambutan, sepatah dua kata kata dari bapak walikota kita.
  • Setelah sambutan bapak walikota, acara dilanjutkan kembali dengan menampilkan kebolehan ibu PKK masing-masing kecamatan loh. Pasti heboh yang ini.
  • Setelah penampilan ibu PKK selesai, artis terkenal ... akan menghibur kita dengan empat lagunya. Ini pasti yang paling ditunggu para ibu-ibu.

Nah, itu sejumlah acara yang akan kita saksikan hari ini. Tanpa banyak kata-kata lagi, sajian pertama dari ... dipersilahkan! Let’s check this out!

6. Teks MC VI

Baca Juga: 3 Contoh MC Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 H Berbagai Tempat

Assalamualaikum wr. wb.

Salam sejahtera bagi kita semua,

Yang terhormat Pembantu Rektor I Universitas Perjuangan Bandung, Ibu Dr. Lestari Cahayaningtyas, S.T., M.T., M.Eng.

Yang terhormat Dekan Fakultas Teknik Universitas Universitas Perjuangan Bandung, Bapak Dr. H. Revi Panggabean, S.T., M.Eng.

Yang terhormat, ketua lembaga Yudikatif, Eksekutif, dan Legislatif mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Universitas Perjuangan Bandung.

Serta segenap hadirin yang berbahagia.

Marilah kita panjatkan puji syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa atas segala karunia-Nya sehingga kita boleh berkumpul di tempat ini dalam rangka Pelantikan Pengurus Lembaga Eksekutif dan Legislatif mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Universitas Perjuangan Bandung.

Salawat dan salam marilah kita haturkan kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW karena telah menyelamatkan kita dari kegelapan. Amin ya Robbal Alamin.

Hadirin yang saya hormati, pertama-tama perkenalkan saya Agung Pamungkas dan rekan saya Ayu Maharani, kami berdua sebagai pembawa acara yang akan memandu jalannya acara pada pagi hari ini.

Susunan acara pada kegiatan Pelantikan Pengurus Lembaga Eksekutif dan Legislatif mahasiswa Fakultas Teknik Universitas Universitas Perjuangan Bandung yang akan dilaksanakan pada pagi hari ini adalah sebagai berikut.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm