Hari Anak Perempuan Sedunia 2023: Sejarah, Penetapan hingga Tema

10 Oktober 2023 11:35 WIB
ilustrasi anak-anak, Hari Anak Perempuan Sedunia 2023
ilustrasi anak-anak, Hari Anak Perempuan Sedunia 2023 ( Freepik)

Sonora.ID - Hari Anak Perempuan Sedunia 2023 atau International Day of The Girl Child merupakan salah satu peringatan penting pada bulan Oktober 2023.

Hari Anak Perempuan Sedunia diperingati setiap tanggal 11 Oktober.

Peringatan ini diakui secara internasional untuk memberdayakan anak perempuan di seluruh dunia.

Pada tahun 2023, peringatan ini mengangkat tema "Digital generation. Our generation.” atau "Generasi Digital. Generasi Kita".

Berikut serba-serbi ulasan tentang sejarah hingga peringatannya.

Baca Juga: Hari Nasional dan Internasional di Bulan Oktober 2023, Ada Banyak Peringatan Penting!

Sejarah di Balik Peringatan Hari Anak Perempuan Sedunia 2023

Penetapan Hari Anak Perempuan Sedunia bermula dari Konferensi Dunia tentang Perempuan di Beijing pada tahun 1995.

Dalam konferensi ini diadopsi  Deklarasi dan Platform Aksi Beijing – suatu aksi untuk memajukan hak-hak perempuan, khususnya anak perempuan.

Dikutip dari laman United Nations, Deklarasi Beijing adalah deklarasi pertama yang secara khusus menyerukan hak-hak anak perempuan.

Pada tanggal 19 Desember 2011, Majelis Umum PBB mengadopsi Resolusi 66/170 yang menyatakan tanggal 11 Oktober sebagai Hari Anak Perempuan Sedunia atau Hari Anak Perempuan Internasional.

Penetapan ini bertujuan untuk mengakui hak-hak anak perempuan di seluruh dunia.

Hari Anak Perempuan Sedunia memusatkan perhatian pada kebutuhan untuk mengatasi tantangan yang dihadapi anak perempuan dan untuk mendorong pemberdayaan anak perempuan dan pemenuhan hak asasi mereka.

Baca Juga: Apa Ada Hari Libur di Bulan Oktober 2023? Cek Informasinya!

Anak-anak perempuan memiliki hak atas kehidupan yang aman, terdidik, dan sehat, tidak hanya pada tahun-tahun kritis pertumbuhan mereka, namun juga pada saat mereka beranjak dewasa.

Dengan dukungan yang positif, anak-anak perempuan di seluruh dunia memiliki potensi untuk mengubah dunia, baik dalam perannya sebagai pekerja, ibu, wirausaha, mentor, kepala rumah tangga, dan pemimpin politik di masa depan.

Peringatan ini bertujuan untuk mengakui pentingnya, kekuatan, dan potensi anak-anak perempuan dengan mendorong terbukanya lebih banyak peluang bagi mereka.

Hari ini juga bertujuan untuk menghilangkan tantangan berbasis gender yang dihadapi anak-anak di seluruh dunia, termasuk pernikahan anak, buruknya kesempatan belajar, kekerasan, dan diskriminasi.

Tahun ini, tema Hari Anak Perempuan Sedunia 2023 mengangkat tema “Generasi Digital. Generasi kita."

Meski sudah banyak kemajuan yang dilakukan, masih ada banyak pula yang harus dilakukan untuk meningkatkan kehidupan anak perempuan di seluruh dunia.

Demikian ulasan tentang serba-serbi Hari Anak Perempuan Sedunia 2023 yang diperingati pada tanggal 11 Oktober 2023 mendatang.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm