Sonora.ID - Serai atau sereh (Cymbopogon citrates) merupakan tanaman yang digolongkan rerumputan yang telah banyak dibudidayakan di Indonesia.
Berbatang kaku yang keluar dari akar yang berimpang pendek. Daunnya berbentuk seperti pita dan jarang sekali berbunga.
Aroma serai biasanya didapatkan dari batang dengan akar. Serai segar akan beraroma lebih tajam bila dimemarkan atau dipotong.
Serai mengandung minyak asiri (0,3-0,4 %) yaitu, citral (70%), citronellal, metilheptano, n-decylaldehid, dan linalool.
Selain itu, serai diketahui juga mengandung vitamin A, kalsium, besi, kalium, magnesium, fosfor, dan mangan.
Dengan kandungan-kandungannya tersebut serai kerap kali diolah menjadi bahan makanan dan minuman yang kaya manfaat khususnya untuk kesehatan tubuh.
Apa saja manfaat serai untuk kesehatan tubuh? Berikut ini paparan lengkapnya, dikutip dari buku Pemanfaatan Minyak Atsiri Jenis Sereh Wangi.
Baca Juga: 10 Manfaat Bunga Telang Untuk Kesehatan dan Berbagai Macam Olahannya
Manfaat Serai Untuk Kesehatan Tubuh
(1) Mengurangi Kolesterol LDL