Contoh Bacaan Izhar Syafawi dalam Al-Qur'an dan Cara Membacanya

14 Oktober 2023 10:00 WIB
Ilustrasi contoh bacaan izhar syafawi di Al-Qur'an, lengkap dengan cara membacanya.
Ilustrasi contoh bacaan izhar syafawi di Al-Qur'an, lengkap dengan cara membacanya. ( )

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai berbagai contoh bacaan izhar syafawi di Al-Qur'an, lengkap dengan penjelasannya.

Dikutip dari buku "Ilmu Tajwid Lengkap" yang ditulis oleh Samsul Amin, izhar memiliki arti menerangkan, sedangkan syafawi berarti bibir.

Izhar syafawi merujuk pada cara melafalkan huruf dengan jelas sambil mempertahankan posisi bibir tertutup.

Total terdapat 26 huruf yang termasuk dalam kategori izhar syafawi. Artinya, kecuali huruf ba' (ب) dan mim (م), seluruh huruf hijaiyah termasuk dalam klasifikasi ini.

Penamaan ini didasarkan pada fakta bahwa izhar mengacu pada cara pengucapan mim sukun yang jelas terdengar, dan syafawi merujuk pada huruf mim yang keluar dari antara dua bibir.

Izhar syafawi adalah bagian dari hukum mim sukun (مْ). Ketika mim sukun bertemu dengan salah satu huruf hijaiyah, terdapat tiga aturan bacaan yang berlaku, yaitu ikhfa syafawi, idgham mimi, dan izhar syafawi.

Maka, untuk tahu lebih jauh, simak paparan mengenai berbagai contoh bacaan izhar syafawi di Al-Qur'an sebagaimana yang Sonora kutip dari berikut ini.

Contoh Bacaan Izhar Syafawi di Al-Qur'an

Baca Juga: Ayat-ayat Al-Quran Tentang Sabar yang Mengharukan dan Menyentuh Hati

1. Dalam Al-Qur'an surat Al Fatihah ayat 2

اَلْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعٰلَمِيْنَۙ

Dibaca: Al-ḥamdu lillāhi rabbil-'ālamīn, sebab mim sukun bertemu dzal

Artinya: Segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam

2. Dalam Al-Qur'an surat Al Fatihah ayat 7

صِرَاطَ الَّذِيْنَ اَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ ەۙ غَيْرِ الْمَغْضُوْبِ عَلَيْهِمْ وَلَا الضَّاۤلِّيْنَ

Dibaca: Ṣirāṭal-lażīna an'amta 'alaihim, gairil-magḍūbi 'alaihim wa laḍ-ḍāllīn, sebab mim sukun bertemu ta dan mim sukun bertemu wau

Artinya: (yaitu) jalan orang-orang yang telah Engkau beri nikmat, bukan (jalan) mereka yang dimurkai dan bukan (pula jalan) orang-orang yang sesat.

3. Dalam Al-Qur'an surat Asy Syarh ayat 1

اَلَمْ نَشْرَحْ لَكَ صَدْرَكَۙ

Dibaca: Alam nasyraḥ laka ṣadrak(a), sebab mim bertemu nun

Artinya: Bukankah Kami telah melapangkan dadamu (Nabi Muhammad),

4. Dalam Al-Qur'an surat Asy Syams ayat 13

فَقَالَ لَهُمْ رَسُوْلُ اللّٰهِ نَاقَةَ اللّٰهِ وَسُقْيٰهَاۗ

Dibaca: Fa qāla lahum rasūlullāhi nāqatallāhi wa suqyāhā, sebab mim bertemu ra

Artinya: Rasul Allah (Saleh) lalu berkata kepada mereka, "(Biarkanlah) unta betina Allah ini beserta minumannya."

5. Dalam Al-Qur'an surat Al Fil ayat 2

اَلَمْ يَجْعَلْ كَيْدَهُمْ فِيْ تَضْلِيْلٍۙ

Dibaca: Alam yaj'al kaidahum fī taḍlīl(in), sebab mim bertemu ya

Artinya: Bukankah Dia telah menjadikan tipu daya mereka itu sia-sia?

Baca Juga: 8 Dalil Puasa Ramadhan dalam Al Quran dan Hadist

Cara Membaca Izhar Syafawi

Menurut keterangan Samsul Amin, dia menguraikan teknik pelafalan izhar syafawi yang harus dilakukan dengan jelas dan terang.

Hal ini berarti saat mengucapkan huruf mim, bibir harus dirapatkan. Kedekatan pengucapan yang jelas diperlukan, satu ketukan saja, dan tidak boleh lebih.

Alasannya adalah untuk menghindari perubahan menjadi ikhfa atau ghunnah.

Dalam konteks nazham, dijelaskan bahwa izhar syafawi, sebagai bagian dari hukum mim sukun, berlaku ketika huruf mim sukun berhadapan dengan huruf-huruf lain (yang tergolong dalam ikhfa syafawi dan idgham mimi). [Fathul Aqfal (hal.15)]

Penting untuk menekankan pengucapan izhar syafawi khususnya ketika mim sukun berjumpa dengan huruf fa' dan wau, untuk mencegah terjadinya ikhfa.

Ini mengingat bahwa wau memiliki kesamaan dengan mim dan makhraj fa' berdekatan dengan mim.

Dijelaskan dalam nazham, "Perhatikanlah (ketika berhadapan dengan mim sukun) karena dengan wau dan fa', akan ada penyamaran huruf (mim sukun) karena kedekatan makhrajnya (dengan fa') dan persamaannya (dengan wau), maka pahamilah hal ini." [Fathul Aqfal (hal.16) dan Tajwidil Al-Qur'an Karim (hal.91)].

Demikian paparan mengenai berbagai contoh bacaan izhar syafawi di Al-Qur'an sebagaimana di atas. Semoga bermanfaat.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Contoh Bacaan Mad Iwadh di Dalam Al-Qur'an dan Penjelasannya

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm